SUPERBALL.ID - Masuk dalam daftar resmi skuad Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo berpeluang menambah atau memecahkan 6 rekor di putaran final Euro 2024.
Setelah menjalani liburan singkat bersama keluarganya, Ronaldo bergabung dengan Timnas Portugal pada 7 Juni kemarin.
Seusai berkumpul di Lisbon, bintang yang dikenal dengan julukan CR7 itu mengikuti sesi latihan bersama seluruh tim untuk persiapan merebut gelar juara Euro 2024.
Sebelumnya, Portugal pernah merasakan gelar juara Euro pada edisi 2016.
Kini, tak hanya berpeluang meraih gelar juara Euro untuk kedua kalinya, Ronaldo juga mampu menambah atau mencetak banyak rekor di pesta sepak bola terbesar Eropa tersebut.
Menurut laporan Squawka, jika mencetak gol di turnamen Euro 2024, Ronaldo akan menjadi pemain pertama dalam sejarah yang membobol gawang lawan di enam turnamen Euro berbeda.
Selain itu, jika mencetak gol, CR7 akan menjadi pemain berusia 39 tahun pertama yang mencetak gol di Euro.
Kemudian ia juga akan menjadi pemain pertama yang mencetak total 15 gol di Euro.
Baca Juga: Termasuk Cristiano Ronaldo, Ini 5 Pemain yang Kiprahnya Dinantikan di Piala Eropa 2024
Selain tiga rekor di atas, Ronaldo juga bisa menjadi pemain pertama dalam sejarah yang meraih gelar Sepatu Emas Euro berturut-turut, jika memenangi penghargaan tersebut tahun ini.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Squawka.com |
Komentar