Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Ditakut-takuti Media Vietnam

By M Hadi Fathoni - Jumat, 14 Juni 2024 | 11:18 WIB
Para pemain Timnas Indonesia berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (9/6/2024) malam, untuk persiapan menghadapi Filipina. Skuad asuhan Shin Tae-yong ini berburu tiket putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia akan melawan tim-tim tangguh di babak ketiga Kualifika
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Para pemain Timnas Indonesia berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (9/6/2024) malam, untuk persiapan menghadapi Filipina. Skuad asuhan Shin Tae-yong ini berburu tiket putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia akan melawan tim-tim tangguh di babak ketiga Kualifika

Meski begitu, skuad besutan Shin diminta agar berhati-hati dan tak cepat berpuas diri.

Peringatan itu dilontarkan oleh sebuah media asal Vietnam yakni Soha.

Dalam laporannya, Soha mengakui kehebatan skuad Garuda dengan menjadi satu-satunya perwakilan ASEAN yang menuju putaran ketiga.

"Tim Indonesia menjadi satu-satunya wakil di Asia Tenggara yang berhak lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia," tulis Soha.

Namun, Shin dan anak asuhnya harus mengingat bahwa putaran ini akan jauh lebih sulit.

Pasalnya, mereka berpotensi bertemu dengan tim-tim kuat Asia Timur, Asia Barat, dan Asia Tengah.

Seperti diketahui, pembagian pot untuk putaran ketiga mendatang akan melihat dari rangking FIFA.

Nantinya, 18 tim yang melaju ke putaran ketiga akan dibagi ke dalam enam pot.

Untuk sementara waktu, Timnas Indonesia akan berada di pot ke-6 atau terakhir.

Baca Juga: Malaysia Cari Lawan Turnamen Merdeka, Timnas Indonesia Tak Tersentuh karena Beda Kasta


Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X