Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ASEAN Cup U-16 2024 - Media Vietnam Protes Dicurangi VAR: Wasitnya Payah!

By Eko Isdiyanto - Selasa, 2 Juli 2024 | 06:58 WIB
Suasana pertandingan Timnas U-16 Vietnam versus Timnas U-16 Thailand di babak semifinal ASEAN Cup U-16 2024.
VFF
Suasana pertandingan Timnas U-16 Vietnam versus Timnas U-16 Thailand di babak semifinal ASEAN Cup U-16 2024.

SUPERBALL.ID - Imbas kalah di semifinal ASEAN Cup U-16 2024 dari Thailand, publik Vietnam protes merasa dicurangi VAR dan tak puas dengan kinerja wasit.

Timnas U-16 Vietnam menelan kekalahan tipis 1-2 dari Timnas U-16 Thailand di semifinal ASEAN Cup U-16 2024, Senin (1/7/2024) di Stadion Manahan, Solo.

Hasil itu memicu ketidakpuasaan fan Timnas U-16 Vietnam yang merasa tim kesayangan mereka telah dicurangi wasit menggunakan Video Assistant Referee (VAR).

Ya, babak semifinal ASEAN Cup U-16 2024 turut menerapkan VAR sebagai alat bantu bagi wasit utama dalam mengambil keputusan.

Sayangnya publik Vietnam dibuat geram dengan penggunaan VAR itu usai target memperbaiki rekor juara di turnamen ini gagal total.

Cemooh pun dilontarkan kepada wasit yang memimpin jalannya pertandingan, publik Vietnam benar-benar tidak bisa menerima kekalahan itu.

Padahal, Vietnam justru diuntungkan VAR ketika wasit memberi hadiah penalti di menit ke-52 dan Dau Hong Phong berhasil membawa timnya unggul 1-0.

Nahas, keunggulan itu tak bertahan lama setelah Phuriphan berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-61.

Mimpi buruk Vietnam pun datang di menit akhir laga setelah Chaiwat berhasil mencetak gol kemenangan di menit ke-90+3, skor akhir 1-2.

Baca Juga: Hasil ASEAN Cup U-16 2024 - Tertinggal Lebih Dulu, Thailand ke Final Usai Menang Tipis atas Vietnam


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X