Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sambil Nunggu Keputusan Federasi India, Kamboja Coba Bajak Eks Pelatih Vietnam Park Hang-seo

By Dwi Aryo Prihadi - Kamis, 11 Juli 2024 | 10:34 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, sedang memberikan intruksi kepada salah satu pemainnya dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, sedang memberikan intruksi kepada salah satu pemainnya dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.

Selain membawa Vietnam masuk peringkat 100 besar dunia, ia sukses meraih trofi Piala AFF dan dua medali emas SEA Games.

Untuk memengaruhi Park Hang-seo, FFC disebut meminta bantuan Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Kamboja.

Selain itu, FFC juga secara proaktif menawarkan insentif yang menarik.

Namun, pihak Park Hang-seo belum menerima tawaran tersebut karena masih membuka kemungkinan memimpin Timnas India.

Baca Juga: Nggak Masuk Skuad Terbaik Liga, Jebolan Barcelona yang Ngebet Dinaturalisasi Vietnam Ngambek

Sebelumnya, pelatih asal Korea Selatan itu memang dikabarkan mengajukan lamaran untuk memimpin Timnas India.

Termasuk Park Hang-seo, AIFF diketahui telah menerima total 291 lamaran untuk posisi pelatih Timnas India.

Park Hang-seo memutuskan untuk meninggalkan Vietnam setelah kontraknya berakhir pada 31 Januari 2023.

Sejak saat itu, Park Hang-seo belum melatih tim mana pun meski mengaku mendapat banyak tawaran.

Park Hang-seo saat ini menjabat sebagai Senior Advisor di klub Vietnam Bac Ninh.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : KBS.co.kr

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X