Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil ASEAN Cup U-19 2024 - Timor Leste Menggila Gilas Kamboja, Sinyal Ancaman ke Indonesia?

By Eko Isdiyanto - Rabu, 17 Juli 2024 | 17:03 WIB
Suasana pertandingan Timor Leste U-19 menghadapi Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) sore.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Suasana pertandingan Timor Leste U-19 menghadapi Kamboja U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (17/7/2024) sore.

Timnas U-19 Kamboja mencoba bangkit di babak kedua dengan meningkatkan intensitas serangan dan hasilnya pun sangat positif.

Sorm Borith berhasil memperkecil kedudukan menjadi 3-1 lewat golnya di menit ke-54, gol itu membuat Timor Leste panik.

Kepanikan yang melanda lini bertahan Timor Leste berhasil dimanfaatkan Chean Kimsong, pemain pengganti yang masuk di babak kedua.

Chean Kimsong sukses menambah gol Kamboja lewat golnya di menit ke-60, gol ini semakin menambah motivasi Kamboja.

Sayangnya, serangan-serangan yang dilakukan hingga menit terakhir babak kedua tak lagi berbuah gol untuk mereka.

Hingga tiga menit tambahan waktu yang diberikan, gawang Timor Leste masih terhindar dari gol ketiga Kamboja.

Peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan pun berbunyi, Timor Leste sukses mengalahkan Kamboja dengan skor 3-2.

Hasil ini membawa Timor Leste untuk sementara memimpin klasemen Grup A dengan raihan tiga poin.

Sementara laga kedua Grup A baru akan digelar pada pukul 19.00 WIB antara tuan rumah Timnas U-19 Indonesia melawan Filipina.

Baca Juga: Juara ASEAN Cup U-19 2024 Bukan Target Utama Timnas U-19 Malaysia, Fokus Lahirkan Generasi Baru di Indonesia


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X