Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer - Rombak Skuad, Pelatih Juventus Minta 8 Pemainnya Angkat Kaki Musim Panas Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Senin, 5 Agustus 2024 | 10:34 WIB
Pelatih Juventus, Thiago Motta, kalah telak saat jalani debut sebagai bos Bianconeri pada duel uji coba melawan klub Divisi 2 Bundesliga asuhan legenda Jerman, Miroslav Klose, FC Nuernberg (26/7/2024).
GABRIEL BOUYS/AFP
Pelatih Juventus, Thiago Motta, kalah telak saat jalani debut sebagai bos Bianconeri pada duel uji coba melawan klub Divisi 2 Bundesliga asuhan legenda Jerman, Miroslav Klose, FC Nuernberg (26/7/2024).

SUPERBALL.ID - Pelatih anyar Juventus, Thiago Motta, meminta delapan pemainnya untuk angkat kaki musim panas ini sebagai bagian dari rencananya untuk merombak skuad.

Juventus finis ketiga di Liga Italia musim lalu dengan selisih 23 poin di belakang pemuncak klasemen, Inter Milan.

Di akhir musim, Juventus memutuskan untuk memecat pelatih mereka Massimiliano Allegri setelah 10 tahun masa baktinya.

Sebagai pengganti, Juventus kemudian memutuskan untuk mendatangkan pelatih Bologna Thiago Motta.

Baca Juga: Bursa Transfer - Arsenal Incar Bintang Man City yang Dibanderol 80 Juta Pound

Keputusan Si Nyonya Tua menunjuk Motta sebagai pelatih tidak lepas dari prestasi sang juru latih bersama Bologna musim lalu.

Mantan gelandang Inter Milan itu sukses mengantarkan Bologna finis di posisi kelima klasemen Liga Italia musim lalu.

Setelah resmi menjadi pelatih Juventus, mantan pemain Timnas Italia itu tampaknya tidak ingin membuang waktu untuk membangun tim.

Bahkan, pelatih berusia 41 tahun itu telah berencana untuk melakukan perombakan skuad secara besar-besaran.

Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, Motta bahkan telah meminta delapan pemain di skuadnya untuk meninggalkan klub.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Sportbible.com, x.com/FabrizioRomano

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X