SUPERBALL.ID - Pengakuan menarik Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, perihal perbaikan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang tengah dikebut.
Perbaikan rumput SUGBK dikebut lantaran venue laga Timnas Indonesia versus Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 batal digelar di Surabaya.
Sedianya duel Timnas Indonesia melawan Australia yang digelar pada 10 September 2024 bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
Namun rencana itu batal dan pertandingan Timnas Indonesia akan kembali digelar di SUGBK, kapasitas menjadi pertimbangan utama.
Hal ini disampaikan Arya Sinulingga kepada awak media pada Selasa (6/8/2024), ia berharap semakin banyak suporter yang hadir langsung.
Berkaca pada laga Indonesia vs Filipina pada Juni lalu, SUGBK mencatatkan kehadiran suporter hingga 64 ribu lebih.
Sementara itu, Gelora Bung Tomo disebut hanya mampu menampung sekitar 45 ribu penonton, karena itu kesiapan SUGBK pun dikebut.
"Dan memang kenapa di GBK, karena ini ya, kita ingin memberikan ruang-ruang besar kepada suporter dan penonton," ucap Arya Sinulingga.
"Secara kapasitas bisa banyak untuk menonton di GBK. Karena di GBK bisa sampai 75 ribuan kali ya, 65-75 ribuan, itu yang bisa dilakukan kalau di GBK."
Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas Indonesia Rekrut Pelatih Baru
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar