SUPERBALL.ID - Bek muda Timnas Indonesia, Rizky Ridho, dipastikan akan menjadi kapten utama Persija Jakarta pada Liga 1 2024/2025.
Baru-baru ini, tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut mengadakan peluncuran tim untuk mengarungi musim baru.
Agenda itu berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Rabu (7/8/2024) malam WIB.
Untuk musim depan, tim besutan Carlos Pena tersebut memperkenalkan markas baru mereka.
Musim lalu, Persija sempat memakai dua stadion sebagai kandang.
Marko Simic dkk kerap memakai Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, sebagai markas utama dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, sebagai kandang alternatif.
Kini, mereka akan bermarkas di JIS yang berada di kawasan Jakarta Utara.
Di lain sisi, perubahan tak terjadi di sektor markas saja.
Ada perubahan pemegang ban kapten di kubu Macan Kemayoran untuk musim baru.
Sebelumnya, jabatan pemimpin lapangan tersebut dipegang oleh sang kiper andalan yakni Andritany Ardhiyasa.
Kini, eks kiper Timnas Indonesia itu memberikan jabatannya kepada bek muda, Rizky Ridho.
Seperti diketahui, Ridho sukses menjalankan tugasnya sebagai kapten di Timnas U-23 Indonesia.
Oleh sebab itu, tugas ini bukanlah hal yang baru untuk pemain berusia 22 tahun tersebut.
Andritany juga mempercayakan Muhammad Ferarri sebagai wakil kapten tim untuk musim depan.
"Dari tahun ke tahun hanya janji yang saya berikan untuk kalian," kata Andritany, dikutip SuperBall.id dari Antara News.
"Tapi tidak pernah terjadi atau tidak pernah terealisasi."
"Mungkin tahun ini saya memberikan kapten kepada Ridho dan Ferarri, Insya Allah dia akan membawa Persija ini jadi juara," lanjutnya.
Terkait hal ini, Rihdo mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pemain serta penggemar yang hadir.
Setelah mengemban ban kapten, Ridho berjanji membawa Persija kembali gahar pada musim ini.
Pasalnya, Macan Kemayoran mendapat hasil yang sangat kurang memuaskan musim lalu.
Tim Ibu Kota tersebut hanya mampu bertengger di peringkat kedelapan dengan torehan 48 poin.
"Terima kasih untuk semua yang sudah datang hari ini, melihat kami launching tim," jelas Ridho.
"Izinkan saya membawa tim besar ini untuk melaju lebih baik ke depannya."
"Semoga cita-cita kita semua bisa tercapai di tahun ini dan tahun-tahun selanjutnya."
"Terima kasih dan sampai jumpa. The Jak!," tutup Ridho.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar