SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku antusias menyambut laga Community Shield tetapi bukan karena Manchester United yang jadi lawannya.
Manchester City harus berhadapan dengan Manchester United di ajang Communit Shield jelang musim baru Liga Inggris 2024/2025 pada Sabtu (10/8/2024) di Stadion Wembley, London.
The Citizen asuhan Pep Guardiola kembali dihadapkan dalam laga di mana mereka selalu menelan kekalahan dalam tiga edisi beruntun.
Leicester City, Liverpool dan Arsenal jadi momok menakutkan Manchester City di tiga edisi sebelumnya, terakhir mereka kalah lewat adu penalti.
Man City dipastikan tanpa Rodri untuk laga ini, meski Kevin De Bruyne sudah kembali berlatih, Pep Guardiola tidak akan menurunkan skuad penuh.
Bahkan, Guardiola diprediksi hanya akan menurunkan empat pemain dari skuad Man City saat menghadapi Man United di Piala FA musim lalu.
Bagi pelatih asal Spanyol itu, laga Community Shield kali ini sangat penting namun bukan karena Man United sebagai lawan mereka.
Laga Community Shield dianggap penting bagi skuad Man City untuk memperbaiki diri, meski sebagian besar pemain masih berlibur.
"Ini penting, ini adalah final melawan United, tetapi bagian dari itu adalah untuk mencoba memperbaiki diri kami sendiri," ucap Guardiola di BBC.
Baca Juga: Al Nassr Manfaatkan Cristiano Ronaldo untuk Gaet Antony dari Man United
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Kompas.com, SuperBall.id |
Komentar