Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bojan Hodak Masih Pede Persib Bandung Bisa Libas Arema FC Meski Kondisi Tim Sedang Pincang

By M Hadi Fathoni - Minggu, 25 Agustus 2024 | 16:26 WIB
Skuad Persib Bandung (skuat Persib Bandung) sedang foto bersama di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuad Persib Bandung (skuat Persib Bandung) sedang foto bersama di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Jumat (9/8/2024).

SUPERBALL.ID - Persib Bandung kemungkinan akan kehilangan empat pilar utamanya jelang laga pekan ketiga Liga 1 2024-2025.

Sekitar empat pemain Persib dikabarkan akan absen bermain.

Malam nanti, tim asal Bandung tersebut akan memainkan partai kandang pada pekan ketiga Liga 1 2024-2025.

Anak asuh Bojan Hodak bertarung melawan tim asal Jawa Timur yakni Arema FC.

Laga tersebut berlangsung pada Minggu (25/8/2024) pukul 19.00 WIB.

Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, masih akan menjadi markas dari Pangeran Biru pada laga malam nanti.

Jelang laga tersebut, Bojan Hodak selaku pelatih kepala Persib mengungkapkan kondisi timnya.

Untuk saat ini, Maung Bandung sejatinya sudah sangat siap.

Hanya saja, kemungkinan besar mereka akan pincang berhadapan dengan Singo Edan.

Baca Juga: Persib Tak Tenang Jelang Laga Kontra Arema FC, Bojan Hodak: Mereka Jawara Piala Presiden 2024, Waspada!

Pasalnya, ada empat pemain yang mengalami cedera saat ini.

Keempat pemain tersebut adalah Marc Klok, Beckham Putra, David da Silva, dan Febri Hariyadi.

Klok mengalami masalah pada bagian betisnya, sementara Beckham menderita cedera lutut.

Lalu, ada Da Silva yang mengalami masalah pada perut bawahnya.

Sedangkan Febri juga sudah dipastikan absen dalam jangka waktu enam bulan.

Pasalnya eks Timnas Indonesia itu menderita cedera anterior cruciate ligament (ACL).

Kehilangan empat pemain itu diakui oleh Bojan sebagai malapetaka bagi timnya.

Laga kontra Arema diklaim akan berlangsung sangat sulit.

"Kami bisa memprediksi laga ini akan sulit," kata Bojan, dikutip SuperBall.id dari laman resmi klub.

Baca Juga: Liga 1 - Arema FC Cuma Bermodal Juara Piala Presiden 2024, Bek Belanda Milik Persib Sama Sekali Tak Takut

"Beberapa pemain mengalami cedera," lanjutnya.

Kendati demikian, pelatih asal Kroasia itu masih menaruh kepercayaan tinggi pada pemain-pemainnya.

Sebab, ia masih memiliki beberapa nama pengganti yang juga berkualitas.

Misal di lini tengah, ia memiliki dua sosok pemain asing yang bisa menggantikan Klok dan Beckham.

Kedua pemain yang dimaksud adalah Mateo Kocijan dan Tyronne del Pino.

Sementara di lini serang ada Mailson Lima dan Dimas Drajad.

Oleh sebab itu, ia tetap optimis menghadapi laga malam nanti.

"Tapi siapapun yang bermain, saya harap bisa mengerahkan kemampuan terbaik dan pada akhirnya kami mendapatkan hasil positif," pungkasnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persija Jakarta Ganas, Brace Mantan Bikin Persis Solo Merana

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : M Hadi Fathoni
Sumber : Persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X