Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia Tak Dituntut Jadi Juara Turnamen Mini di Kampung Shin Tae-yong, Fokus Piala Asia U-20 2025

By M Hadi Fathoni - Senin, 26 Agustus 2024 | 12:04 WIB
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kiri), saat berdiskusi dengan tim kepelatihan Garuda Nusantara.
PSSI
Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kiri), saat berdiskusi dengan tim kepelatihan Garuda Nusantara.

SUPERBALL.ID - Indra Sjafri tak menuntut Timnas U-20 Indonesia menjadi juara pada turnamen mini bertajuk Seoul Earth On Us di Korea Selatan.

Turnamen mini itu akan berlangsung mulai dari 28 Agustus hingga 1 September 2024.

Nantinya, Garuda Nusantara akan berhadapan dengan Thailand, Korea Selatan, dan Argentina.

Pada laga perdana, skuad besutan Indra Sjafri akan berhadapan dengan Timnas U-20 Argentina.

Dua hari berselang, giliran Timnas U-20 Thailand yang akan dihadapi oleh tim Merah-Putih muda.

Terakhir, Arkhan Kaka dkk akan menghadapi Timnas U-20 Korea Selatan selaku tuan rumah turnamen mini tersebut.

Jelang bergulirnya turnamen, Indra tak terlalu fokus dengan hasil.

Yang ia fokuskan hanyalah permainan anak didiknya nanti.

Pasalnya, turnamen ini juga dijadikan sebagai ajang seleksi pemain jelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang berlangsung pada 25-29 September mendatang.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Langsung Nyaman di Korea Selatan, Cuaca dan Fasilitas Sangat Bersahabat


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X