SUPERBALL.ID - Azizah Salsha disebut akan menjalankan ibadah umroh terlebih dulu sebelum mendukung secara langsung Pratama Arhan di Arab Saudi.
Agenda Azizah Salsha ini dibeberkan sang ayah yang juga mertua Pratama Arhan, Andre Rosiade, pada Senin (26/8/2024) di Jakarta Selatan.
Dalam momen itu, Andre Rosiade mengungkap perkembangan terkait kasus dugaan perselingkuhan Azizah Salsha dengan Salim Nauderer.
Penasehat tim Semen Padang itu menyebut saat ini Azizah Salsha tengah berada di Arab Saudi untuk lebih dulu menjalani ibadah umroh.
Sebelum nantinya hadir di Stadion King Abdullah Sports City memberi dukungan langsung untuk Pratama Arhan.
Pratama Arhan masih dipercaya masuk skuad Timnas Indonesia oleh Shin Tae-yong meski karier bermainnya di Liga Korea nyaris hilang.
Laga Timnas Indonesia melawan Arab Saudi bakal digelar pada Kamis (5/9/2024) atau Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.
Menurut jadwal, Pratama Arhan bakal langsung berangkat ke Arab Saudi dari Korea Selatan pada 1 September 2024.
"Azizah Salsha sedang berada di Arab Saudi dan ingin melaksanakan ibadah umrah."
Baca Juga: Pratama Arhan Klarifikasi Isu Perselingkuhan Azizah Salsha Adalah Hoax
"Setelah ibadah umrah, dia akan menunggu suaminya datang."
"Dan langsung memberikan dukungan terhadap suaminya itu di Arab Saudi," ucap Andre Rosiade.
Sementara itu, dugaan perselingkuhan dinilai telah merusak nama baik Azizah Salsha, pelaporan ke Bareskrim Polri dilakukan setelah adanya klarifikasi.
Azizah menyebut kabar yang beredar tidak benar dan rumah tangganya dengan Pratama Arhan diklaim baik-baik saja tanpa adanya masalah.
Demikian pula Andre Rosiade, ia mengaku menyerahkan kepada proses hukum yang sedang berjalan dengan adanya laporan sang anak.
Politikus Partai Gerindra itu menyebut Direktorat Cyber Bareskrim tengah memprosesnya, disertai dengan BAP bersama dua orang saksi.
Andre menyerahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian, hal ini diungkapkannya saat berada di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan.
"Azizah Salsha sudah melapor. Tunggu proses hukumnya saja."
"Saat ini proses hukumnya sedang berjalan di Direkturat Cyber Bareskrim."
"Dia sudah di BAP (Berita Acara Pemeriksaan) bersama dua orang saksi."
"Jadi kami serahkan sepenuhnya kepada pihak kepolisian yang jelas," ujar Andre Rosiade.
Menarik dinantikan seperti apa momen pertemuan Azizah Salsha dan Pratama Arhan di stadion yang diharap dapat tersorot kamera.
Mengingat munculnya isu perselingkuhan membuat dunia sepak bola Tanah Air sempat bergejolak.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | BolaSport.com, SuperBall.id |
Komentar