"Pastinya ini adalah proses yang sangat melelahkan untuk mereka karena bisa dipahami mereka sedang di usia untuk berkembang."
"Tetapi mereka harus melewati fase ini untuk bisa sukses kedepannya," ucap juru taktik berusia 44 tahun itu.
Indonesia rencananya akan melanjutkan TC di Jakarta, Spanyol dan Qatar sebelum ke Kuwait.
Di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Indonesia tergabung di Grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.
Indonesia akan memulai perjalanan di Grup G melawan Kuwait, yang ditunjuk sebagai tuan rumah grup, pada 23 Oktober.
Setelahnya, Indonesia bakal bertemu Kepulauan Mariana Utara pada 25 Oktober sebelum bersua Australia dua hari berselang.
Nantinya, 10 juara grup dan 5 runner-up terbaik berhak lolos ke putaran final bersama Arab Saudi sebagai tuan rumah.
Editor | : | Dwi Aryo Prihadi |
Sumber | : | Instagram.com |
Komentar