Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Kim Sang-sik Usai Dipecundangi Tim Kemarin Sore Thailand

By Eko Isdiyanto - Rabu, 11 September 2024 | 16:02 WIB
Kim Sang-sik mengaku tidak bahagia dan merasa kesal usai Timnas Vietnam dikalahkan Thailand di FIFA Matchday September 2024.
VFF.ORG.VN
Kim Sang-sik mengaku tidak bahagia dan merasa kesal usai Timnas Vietnam dikalahkan Thailand di FIFA Matchday September 2024.

Ditambah Thailand datang dengan tim kemarin sore karena banyaknya pemain baru, hanya beberapa nama yang cukup familiar didengar.

Target kemenangan itu bukan tanpa alasan, Kim Sang-sik sebenarnya ingin memberikan hadiah untuk masyarakat Vietnam yang sedang dilanda musibah.

Dalam sepekan terakhir, Vietnam tengah diterpa badai dan Topan Yagi yang memporak-porandakan beberapa wilayah yang terdampak.

Meski tengah diterpa musibah, fan Timnas Vietnam tetap hadir di stadion memberikan dukungan langsung terhadap timnas kesayangan mereka.

"Saya sendiri menetapkan tujuan untuk menang, namun hasil hari ini tidak sesuai harapan, sehingga membuat saya tidak bahagia."

"Masyarakat Vietnam sedang menghadapi kesulitan karena musibah alam badai," ucap Kim Sang-sik seperti dikutip dari TheThao247.vn.

"Jadi saya juga ingin tim Vietnam menang untuk diberikan kepada para penggemar, tapi saya menyesal tidak bisa melakukan itu."

"Saya sendiri juga sangat sedih ketika melihat klip tentang badai baru-baru ini."

Baca Juga: Imbangi Raksasa Asia, Timnas Indonesia Dapat Pengormatan dari Vietnam: Kami Angkat Topi

"Saya sangat berterima kasih kepada para penggemar yang masih datang ke stadion untuk mendukung Timnas Vietnam," imbuhnya.


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X