Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Man United Beri Peringatan kepada Jack Grealish soal Situasinya di Man City

By Ragil Darmawan - Rabu, 11 September 2024 | 21:21 WIB
Momen Jack Grealish (kanan) mencoba melewati adangan dua pemain Irlandia pada laga di Stadion Aviva, Sabtu (7/9/2024) malam WIB.
PAUL FAITH/AFP
Momen Jack Grealish (kanan) mencoba melewati adangan dua pemain Irlandia pada laga di Stadion Aviva, Sabtu (7/9/2024) malam WIB.

"Biasanya saat Anda tampil baik di level klub, Anda akan dipilih untuk tim internasional Anda."

Menurut Keane, penampilan seorang pemain di tim akan sangat memengaruhi peluang mereka untuk bermain di tim nasional.

"Jadi, sumber penghasilan Anda adalah apa yang Anda lakukan setiap minggu di level klub, terutama untuk pemain seperti Jack," ujar Keane.

"Setelah apa yang terjadi musim panas ini, dia bereaksi dengan baik, mencetak gol di akhir pekan, dan bermain dengan baik malam ini."

"Namun, ke depannya, dia harus bermain lebih sering untuk City."

Sementara itu, legenda Arsenal Ian Wright telah mendesak Grealish untuk kembali menunjukkan performa terbaiknya seperti saat masih di Aston Villa.

Seperti diketahui, berkat penampilan apiknya bersama Aston Villa, Man City rela menghabiskan dana senilai 100 juta pound untuk memboyongnya ke Etihad tiga tahun lalu.

"Ia mencoba untuk menjadi progresif, mengajak orang lain, menciptakan hal-hal baru, persis seperti yang Anda ingin lihat darinya," ujar Wright.

"Melampaui orang lain, itulah yang kami tahu ia ahli dalam melakukannya."

"Kami belum banyak melihat hal itu di City, tetapi kami telah melihatnya dalam beberapa pertandingan terakhir untuk Inggris."


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X