Sejalan dengan keberangkatan Doan Van Hau ke Korea untuk mengobati cedera tumitnya secara tuntas, dalam beberapa hari terakhir ramai beredar informasi bahwa bek berusia 25 tahun ini mengalami kenaikan berat badan.
Bahkan kabarnya kenaikan berat badan yang dialami Doan Van Hau mencapai angka 90 kg, karena harus istirahat panjang akibat cedera.
Hal ini kemudian membuat banyak penggemar khawatir dengan kondisi dan kualitas Doan Van Hau.
Lebih dari setahun yang lalu, ketika Doan Van Hau menandatangani kontrak dengan klub CAHN, ia memiliki berat badan sekitar 81 kg.
Angka tersebut dinilai cukup ideal mengingat tinggi sang pemain yaitu 185 cm.
Namun, apabila berat badannya benar-benar bertambah hampir 10 kg, Doan Van Hau dinilai akan menghadapi banyak kesulitan saat kembali ke lapangan.
Menanggapi soal informasi di atas, dokter dari klub CAHN pun langsung angkat bicara.
Sang dokter membantah anggapan yang menyebut bahwa Doan Van Hau mengalami kenaikan berat badan.
"Doan Van Hau tidak menambah berat badan," ujar sang dokter sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Danviet.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Danviet.vn |
Komentar