Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuma Timnas Indonesia dan Vietnam yang Berhak Rebutan Trofi ASEAN Cup 2024, Malaysia dan Thailand Gak Masuk Hitungan

By M Hadi Fathoni - Senin, 25 November 2024 | 17:00 WIB
Ivar Jenner (kiri) sedang berduel dengan Nguyen Thai Son dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia versus Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ivar Jenner (kiri) sedang berduel dengan Nguyen Thai Son dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Timnas Indonesia versus Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

Kim Sang-sik membawa anak asuhnya ke Korea Selatan untuk menjalani pemusatan latihan (TC).

Nantinya, Do Duy Manh dkk juga akan melakoni laga uji coba kontra tim Negeri Ginseng seperti Ulsan Citizen, Daegu FC, dan Jeonbuk Hyundai Motors FC.

Sedangkan Marselino Ferdinan dkk hanya akan TC di Bali sebelum tampil di ajang yang dahulunya bernama Piala AFF tersebut.

"Untuk persiapan turnamen tersebut, tim Vietnam akan melakoni laga persahabatan di Korea dengan tim yang tingkat kesulitannya tinggi seperti Ulsan Citizen Club dari K.League 3, kemudian akan bertemu Daegu FC dan Jeonbuk Hyundai Motors FC, tim peserta K League 1."

"Sedangkan tim Indonesia diperkirakan akan menggunakan kombinasi pemain U-22 dan beberapa anggota timnas (senior)."

"Berdasarkan informasi yang dimuat media pada 24 November, pelatih Shin Tae-yong bisa memanggil hingga 9 pemain yang pernah bermain di timnas (senior)," tutup laporan tersebut.

Kalau bicara soal trofi, Indonesia jelas menjadi tim 'paling cupu' dibandingkan Vietnam, Malaysia, dan Thailand.

Skuad Gajah Perang menjadi tim tersukses di turnamen ini dengan 7 gelarnya.

Lalu, ada Golden Star Warriors yang memiliki dua gelar.

Baca Juga: 73 Hari Koma, Kapten Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia yang Jatuh dari Balkon

Harimau Malaya juga sudah mencicipi gelar tersebut pada tahun 2010.

Sementara Skuad Garuda belum pernah sama sekali memenangi trofi antar tim ASEAN tersebut.

Prestasi paling mentereng tim Merah-Putih hanya menjadi runner-up sebanyak 6 kali pada tahun 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ragil Darmawan
Sumber : Soha.vn

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X