SUPERBALL.ID - Timnas Indonesia dan Timnas Vietnam disebut menjadi dua tim yang paling layak untuk memperebutkan trofi ASEAN Cup 2024.
Ungkapan itu datang dari salah satu media asal Vietnam, Soha.
Padahal, kedua tim akan datang ke turnamen dua tahunan tersebut dengan kondisi yang tak begitu kuat.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong merombak total komposisi pemainnya untuk berlaga di turnamen tersebut.
Nakhoda asal Korea Selatan itu melupakan sejumlah pemain-pemain penting seperti Rizky Ridho, Thom Haye, Jay Idzes, dll.
Ia lebih memilih untuk membawa para pemain di bawah usia 22 tahun untuk membela lambang Garuda di dada pada turnamen tersebut.
Hal itu dikarenakan ajang ASEAN Cup tidak masuk ke dalam kalender FIFA.
Kondisi itu membuat klub-klub pemilik jasa para pemain berhak menolak permohonan timnas untuk meminjam mereka.
Oleh sebab itu, bisa dikatakan kekuatan tim Merah-Putih tidak maksimal jelang turnamen tersebut.
Baca Juga: Erick Thohir Bikin China Makin Ketakutan Sowan ke Gelora Bung Karno
Di lain sisi, Vietnam juga sedang dalam periode yang kurang baik sejak ditinggal Park Hang-seo.
Di tangan Park, The Golden Star Warriors sempat menjadi tim terbaik di Asia Tenggara setelah menempati peringkat 100 besar dunia.
Namun, kini performa Nguyen Tien Linh dkk menurun drastis.
Bahkan performa mereka kian memburuk sejak ditangani oleh Philippe Troussier beberapa waktu lalu.
Kini, Kim Sang-sik yang baru saja ditunjuk sebagai pelatih kepala pada pertengahan tahun harus menghadapi tugas berat di ASEAN Cup 2024.
Meski begitu, Soha tetap bersikukuh yang akan memperebutkan trofi juara adalah kedua tim tersebut.
Media asal Negeri Naga Biru itu melupakan dua tim kuat lainnya seperti Timnas Malaysia dan Timnas Thailand.
"Di Piala AFF 2024, Indonesia dan Vietnam masih dianggap sebagai kandidat terbaik untuk rebutan tiket ke babak final," tulis Soha dalam laporannya.
Indonesia dan Vietnam juga memiliki persiapan yang berbeda jelang bergulirnya turnamen tersebut.
Baca Juga: Tiga Pemain dengan Nama Kembar Hiasi Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024
Kim Sang-sik membawa anak asuhnya ke Korea Selatan untuk menjalani pemusatan latihan (TC).
Nantinya, Do Duy Manh dkk juga akan melakoni laga uji coba kontra tim Negeri Ginseng seperti Ulsan Citizen, Daegu FC, dan Jeonbuk Hyundai Motors FC.
Sedangkan Marselino Ferdinan dkk hanya akan TC di Bali sebelum tampil di ajang yang dahulunya bernama Piala AFF tersebut.
"Untuk persiapan turnamen tersebut, tim Vietnam akan melakoni laga persahabatan di Korea dengan tim yang tingkat kesulitannya tinggi seperti Ulsan Citizen Club dari K.League 3, kemudian akan bertemu Daegu FC dan Jeonbuk Hyundai Motors FC, tim peserta K League 1."
"Sedangkan tim Indonesia diperkirakan akan menggunakan kombinasi pemain U-22 dan beberapa anggota timnas (senior)."
"Berdasarkan informasi yang dimuat media pada 24 November, pelatih Shin Tae-yong bisa memanggil hingga 9 pemain yang pernah bermain di timnas (senior)," tutup laporan tersebut.
Kalau bicara soal trofi, Indonesia jelas menjadi tim 'paling cupu' dibandingkan Vietnam, Malaysia, dan Thailand.
Skuad Gajah Perang menjadi tim tersukses di turnamen ini dengan 7 gelarnya.
Lalu, ada Golden Star Warriors yang memiliki dua gelar.
Baca Juga: 73 Hari Koma, Kapten Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia yang Jatuh dari Balkon
Harimau Malaya juga sudah mencicipi gelar tersebut pada tahun 2010.
Sementara Skuad Garuda belum pernah sama sekali memenangi trofi antar tim ASEAN tersebut.
Prestasi paling mentereng tim Merah-Putih hanya menjadi runner-up sebanyak 6 kali pada tahun 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar