Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditempa di Indonesia, Wonderkid Brasil Jebolan Piala Dunia Bikin Fabrizio Romano Melongo

By Eko Isdiyanto - Jumat, 6 Desember 2024 | 10:00 WIB
Selebrasi winger Timnas U-17 Brasil, Willian Estevao, saat menghadapi Ekuador pada babak kedua 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (20/11/2023).
MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Selebrasi winger Timnas U-17 Brasil, Willian Estevao, saat menghadapi Ekuador pada babak kedua 16 besar Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (20/11/2023).

SUPERBALL.ID - Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, dibuat melongo dengan aksi wonderkid Brasil jebolan Piala Dunia yang sempat ditempa di Indonesia.

Laga Palmeiras melawan Cruzeiro dalam lanjutan Liga Serie A Brasil pada Kamis (5/12/2024) tiba-tiba mendapat sorotan Fabrizio Romano.

Fabrizio Romano terpukau dengan aksi wonderkid Brasil yang bermain untuk Palmeiras sekaligus penentu kemenangan atas Cruzeiro.

Pemain yang pernah ditempa di Indonesia dan merupakan jebolan Piala Dunia U-17 2023, dialah Estevao Willian.

Tampil sebagai starter, pemain yang masih berusia 17 tahun itu memastikan kemenangan Palmeiras atas Cruzeiro lewat tendangan bebasnya.

Laga pekan ke-37 Serie A Brasil antara Cruzeiro melawan Palmeiras memang berlangsung sengit, aksi berbalas gol terjadi.

Usai berjalan tanpa gol di babak pertama, Cruzeiro selaku tuan rumah lebih dulu membuka skor pada menit ke-52 lewat aksi Matheus Pereira.

Sepuluh menit kemudian Palmeiras berhasil menyamakan kedudukan lewat aksi Mauricio, tepatnya pada menit ke-61.

Tak ada lagi gol yang tercipta hingga menit waktu normal berakhir, namun Willian Estevao muncul sebagai pembeda.

Baca Juga: Man United Siap Jegal Real Madrid dalam Perburuan Bocah 16 Tahun Berjuluk Messi Brasil


Editor : Eko Isdiyanto
Sumber : SuperBall.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X