SUPERBALL.ID - Nasib Mason Greenwood saat ini menarik untuk diketahui, dibuang Manchester United sebagai pemain yang terjerat kasus asusila, kini menjadi bintang di Liga Prancis.
Terjerat skandal penganiayaan dan asusila terhadap kekasihnya membuat Mason Greenwood ditendang dari Old Trafford oleh Man United.
Butuh waktu yang cukup lama bagi Mason Greenwood bisa kembali merumput ke lapangan, nasibnya sempat terkatung-katung di Teater Impian.
Sebelum akhirnya Man United meminjamkan sang pemain ke Liga Spanyol, tepatnya ke Getafe dan bertahan hingga 2024.
Greenwood pun kembali ke Man United, namun hanya mampir setelah dilepas permanen ke Liga Prancis, tepatnya untuk Marseille.
Baru-baru ini, Greenwood berhasil mengembalikan citranya sebagai salah satu pesepak bola potensial Inggris dan Eropa.
Ia tampil sebagai starter di laga Marseille melawan Saint-Etienne pada Senin (9/12/2024) pagi WIB di Stadion Geoffrroy-Guichard.
Greenwood berhasil mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 Marseille, torehan itu memecahkan rekor pribadinya dan Liga Prancis.
Saat masih berseragam Man United, Greenwood berhasil mencetak 10 gol dari 31 laga di musim 2019/2020 dan rekor pribadinya itu terpecahkan.
Baca Juga: Bursa Transfer - Juventus Siap Tawarkan Pemain Kuncinya ke Man United untuk Dapatkan Mason Greenwood
Editor | : | Ragil Darmawan |
Sumber | : | SuperBall.id |
Komentar