Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer - Klub Vietnam Sok Jual Mahal, Nguyen Xuan Son Gagal Jadi Rival Cristiano Ronaldo di Arab Saudi

By Eko Isdiyanto - Sabtu, 1 Februari 2025 | 20:43 WIB
Klub Arab Saudi dikabarkan tertarik memboyong striker naturalisasi Timnas Vietnam Rafaelson (Nguyen Xuan Son).
DANTRI.COM.VN/THANH DONG
Klub Arab Saudi dikabarkan tertarik memboyong striker naturalisasi Timnas Vietnam Rafaelson (Nguyen Xuan Son).

SUPERBALL.ID - Asa Nguyen Xuan Son menjadi rival Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi dibenamkan klub Vietnam, tawaran Rp 24 miliar ditolak mentah-mentah.

Peluang menjadi rival Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi dihadang klub Vietnam, Nguyen Xuan Son pun hanya bisa pasrah dengan keputusan tim sendiri.

Nama Nguyen Xuan Son menggebrak sepak bola Asia Tenggara lewat penampilan ciamik di Piala AFF 2024, meski berakhir cedera patah tulang kering.

Tampil sejak laga pertandingan keempat fase grup, pemain naturalisasi asal Brasil itu sukses menyabet top scorer Piala AFF dengan raihan tujuh gol.

Sebelum itu, Nguyen Xuan Son lebih dulu menggegerkan publik Vietnam dengan torehan 31 gol yang dicetak sepanjang musim 2023/2024.

Singkat cerita, munculah kabar soal ketertarikan klub Arab Saudi terhadap Nguyen Xuan Son dan sudah ada penawaran secara resmi.

Meski tak disebutkan klub mana, laporan media Vietnam menyebutkan bahwa klub Arab Saudi itu telah menawarkan 3 juta dolar untuk Xuan Son.

Akan tetapi, klub Vietnam yang menaungi sang pemain sok jual mahal, manajemen Nam Dinh FC menolak mentah-mentar tawaran itu.

Manajemen menegaskan bahwa mereka tidak akan menjual Xuan Son dan mengklaim pemain naturalisasi tersebut ingin tinggal di Nam Dinh FC.

Baca Juga: Nguyen Xuan Son Coba Kirim Pesan Singkat Pakai Bahasa Vietnam ke Dokternya, tapi Salah Tulis


Editor : Ragil Darmawan
Sumber : SuperBall.id, Thethao247.vn
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X