Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan kekuatan sekarang, pelatih Sriwijaya FC Rahmad Darmawan (RD) terlihat merendah atas kekuatan Bali United.
Menurut Rahmad, Bali United sebagai tim yang kuat dan sangat siap karena sudah terbentuk sejak 2017 lalu dan sudah sangat padu ditinjau dari berbagai sektor.Sriwijaya FC.
Rahmad mengakui berbeda dengan kekuatan timnya yang sebagian besar merupakan tim baru.
(Baca juga: Komentar Syahrian Abimanyu Usai Resmi Jadi Pencetak Gol Termuda Piala Presiden)
Sehingga masih membutuhkan adaptasi antar semua lini.
"Kalian tentu tahu tim ini 60 persen merupakan pemain baru, dan kita masih membutuhkan adaptasi untuk kebutuhan tim yang masih beragam," jelas Rahmad.
Pelatih asal Kota Metro, Lampung ini juga mengatakan pelatih Widodo Cahyono Putro akan lebih paham dalam mengatur skema permainan.
Karena tidak membutuhkan lagi pemain yang perlu dibina.
"Coach Widodo tentu saja sudah siap bagaimana meracik timnya, karena sudah tidak ada lagi yang butuh dibina," jelas Rahmad.
A post shared by SuperBall.id (@superballid) on