Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Opsi Pelatih Asing Pengganti Graham Arnold, Ada Penakluk Argentina dan Juara Piala Dunia

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 21 September 2024 | 08:44 WIB
Mantan pelatih Timnas Arab Saudi, Herve Renard, memberi instruksi pada laga melawan Timnas Argentina pada laga pertama Grup C Piala Dunia 2022.
TWITTER.COM/ISHAQCHEBLI
Mantan pelatih Timnas Arab Saudi, Herve Renard, memberi instruksi pada laga melawan Timnas Argentina pada laga pertama Grup C Piala Dunia 2022.

SUPERBALL.ID - Graham Arnold secara mengejutkan memutuskan untuk mengundurkan dari sebagai pelatih Timnas Australia pada Jumat (20/9/2024).

Pelatih berusia 61 tahun itu mengundurkan diri setelah enam tahun memimpin Socceroos sejak 2018 silam.

"Saya mencintai sepak bola Australia, tetapi saya lelah dengan permainan ini dan saya butuh istirahat," ucapnya.

Arnold mengundurkan diri setelah hasil buruk di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Baca Juga: Jumpa Timnas Indonesia, Fan Timnas China Dilarang Mengkritik

Australia mengalami kekalahan mengejutkan 0-1 di kandang sendiri kala menghadapi Bahrain pada 5 September.

Lima hari berselang, Australia ditahan imbang tanpa gol oleh Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Alhasil, Australia hanya mengantongi satu poin dari dua laga dan bertengger di posisi kelima klasemen Grup C.

Setelah pengunduran diri Arnold, pertanyaan yang muncul adalah siapa yang bakal menjadi sosok penggantinya?

Terkait hal ini, CEO Football Australia (FA) James Johnson mengatakan pihaknya akan mencari pengganti permanen untuk jeda internasional bulan depan.


Editor : Dwi Aryo Prihadi
Sumber : Foxsports.com.au, Aleagues.com.au

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X