Rachmat Irianto Bisa Bela Timnas U-19 Indonesia di Piala Asia 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 19 Juli 2018 | 20:20 WIB
Bek Persebaya Surabaya, Rachmat Irianto, saat mengikuti training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Rabu (17/1/2018) pagi WIB. (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Tentu saja kehadiran Rachmat Irianto bisa menambah kuat pertahanan timnas U-19 Indonesia di Piala Asia 2018.

Pada Piala Asia U-19 nanti, timnas U-19 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama dengan Uni Emirates Arab, Qatar, dan Taiwan.

Indra Sjafri dituntut PSSI untuk bisa mencapai semifinal dalam ajang tersebut agar bisa lolos otomatis ke Piala Dunia U-20 2019 di Polandia.

"Jadi di Piala Asia, dia sudah bisa bermain kalau memang prestasinya sama dengan kaya dahulu," kata Indra Sjafri.