PSM Makassar Masih Punya Kemungkinan untuk Mengubah Komposisi Skuat Jelang Liga 1 2019

By Aulli Reza Atmam - Minggu, 5 Mei 2019 | 13:17 WIB
Selebrasi pemain PSM Makassar seusai mencetak gol ke gawang Kaya FC pada laga lanjutan Piala AFC 2018, 17 April 2019. (Media Officer PSM Makassar)

SUPERBALL.ID - CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, membeberkan bahwa skuatnya masih akan melakukan perombakan pemain meski telah melakukan launching tim dan jersey untuk musim 2019.

PSM Makassar sudah melakukan launching jersey dan tim pada Sabtu (4/5/2019) di Nipah Mall, Makassar, dalam menyambut kompetisi musim 2019.

Total sebanyak 29 pemain yang ada di skuat PSM Makassarsudah diperkenalkan dalam acara launching tersebut.

Meski begitu, pihak manajemen PSM Makassar mengatakan bahwa komposisi pemain di skuat Juku Eja belum semuanya aman walaupun mereka sudah tampil bagus di ajang Piala AFC 2019 dan Piala Indonesia 2018.

Baca Juga : PSSI Akan Periksa Wasit Laga PSM Makassar Vs Bhayangkara FC

Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Timur, Minggu (5/5/2019), CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin, menjelaskan bahwa komposisi pemain yang ada saat ini bisa saja berubah sewaktu-waktu.

Menurut Munafri, jendela transfer pemain Liga 1 masih terbuka hingga tanggal 9 Mei 2019 sehingga segala kemungkinan masih bisa terjadi.

Baca Juga : Piala Indonesia - Stadion Andi Mattalatta Rusak Pascalaga PSM Vs Bhayangkara FC

Dia menyebut, bahwa semua opsi nantinya akan menjadi pertimbangan untuk mengambil langkah cepat termasuk mengganti pemain yang dianggap tidak berkontribusi.

"Belum tahu, kami lihat opsinya setelah saya melakukan pertemuan dengan pelatih. Tentu belum pasti opsinya sebelum tanggal 9 Mei para pemain baru aman," ujar Munafri.