Penjelasan Dokter Tim Soal Masalah Todd Rivaldo Ferre di Timnas U-22 Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 31 Oktober 2019 | 08:51 WIB
Aksi Todd Rivaldo Ferre dalam laga timnas U-19 Indonesia kontra timnas U-19 Filipina, di Stadion G (Robbani)

SUPERBALL.ID - Timnas U-22 Indonesia tengah bersiap jelang tampil pada ajang SEA Games 2019.

Di tengah persiapan ini, tidak terlihat gelandang milik Persipura Jayapura, Todd Rivaldo Ferre.

Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, sempat mengatakan permasalahan yang melibatkan Todd Rivaldo Ferre bisa ditanyakan langsung ke dokter tim.

BolaSport.com mencoba mengonfirmasi ke dokter timnas U-22 Indonesia, Syarif Alwi, terkait permasalahan Todd Rivaldo Ferre.

Syarif Alwi pun akhirnya menceritakan apa yang sebenarnya terjadi kepada pemain terbaik Liga 1 U-19 2017 itu.

Kata Syarif Alwi, Todd Rivaldo Ferre sempat datang ke pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia pada hari pertama.

japrit
Kepala dokter Timnas U-23, dr. Syarif Alwi saat mengamati latihan timnas U-23 Indonesia di Stadion K

Saat latihan itu, Todd Rivaldo Ferre mengalami cedera engkel dan Syarif Alwi ingin mengecek kondisinya lewat MRI (Magnetic Resonance Imaging).

"Jadi gini, waktu dia latihan bersama timnas U-22 Indonesia di Lapangan G Senayan, tiba-tiba dia cedera pada engkelnya," kata Syarif Alwi kepada BolaSport.com.

"Kami ambil kesimpulan, semua pemain yang mengalami cedera, baik itu engkel harus di MRI. Soalnya dia mengeluh sakit," ucap Syarif Alwi menambahkan.