Tim Libur, Pemain PSIM Dibekali Program Latihan

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 24 Maret 2020 | 15:08 WIB
Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiantoro. (persib.co.id/Ferri Ahrial)

SUPERBALL.ID - Mewabahnya virus corona atau Covid-19 di Indonesia membuat beberapa klub turut terkena imbasnya, tidak terkecuali klub asal D.I Yogyakarta, PSIM.

Tim yang berjulukan Laskar Mataram ini akhirnya meliburkan skuadnya selama sepekan terhitung sejak 23 Maret 2020.

Sebelumnya tim besutan dari Seto Nurdiyantoro ini direncanakan sudah berlatih sejak senin (23/3/2020).

Namun rencana itu harus ditunda seusai manajemen klub melakukan rapat dengan tim pelatih.

Manajer PSIM David Hutauruk mengonfirmasi bahwa dirinya bersama jajaran manajemen tim memutuskan meliburkan kegiatan berlatih timnya.

Baca Juga: Liga 1 2020 Dihentikan Sementara, Gelandang Persib Kecewa tetapi Legowo

"Berdasarkan hasil diskusi dengan tim pelatih dan manajemen, kita putuskan bahwa untuk seminggu ke depan program latihan bersama dengan tim tidak dilaksanakan terlebih dahulu," kata David sebagaimana dilansir SUPERBALL.ID dari Tribun Jogja.

Dengan diliburkannya kegiatan berlatih tim, David juga berharap agar para pemain senantiasa menjaga diri.

Ia pun turut menghimbau untuk tetap melakukan social distancing dan tidak bepergian keluar rumah.

Baca Juga: Persebaya Belum Menang, Aji Santoso Bakal Lakukan Evaluasi Total