Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Link streaming Napoli vs AC Milan tersedia dalam artikel ini.
Napoli akan menjamu AC Milan di pekan 32 Liga Italia pada Senin (13/7/2020) dini hari WIB.
Bermain di Stadion San Paolo, Napoli, Pelatih tuan rumah, Gennaro Gattuso, akan reuni dengan mantan klubnya, Milan, untuk pertama kali.
Tidak hanya emosional bagi sang pelatih, laga ini juga sarat perebutan tempat bagi kedua tim.
Napoli dan Milan saat ini hanya berjarak dua poin di klasemen sementara Liga Italia.
Baca Juga: Klasemen Liga Italia - Lazio Semakin Jauh dari Juventus Setelah Kalah Tiga Kali Beruntun
Napoli ada di posisi enam dengan 51 poin, sementara Milna di posisi tujuh dengan 49 poin.
Posisi enam di klasemen Liga Italia bisa dibilang posisi yang cukup penting.
Jika berakhir di posisi enam saat musim berakhir, tim tersebut memiliki kesempatan bermain di Liga Europa melalui jalur kualifikasi.
Namun jika Napoli memenangkan laga ini, kesempatan bermain di Liga Europa tanpa kualifikasi bisa langsung didapatkan.
Tambahan tiga poin akan membuat Napoli menyamai poin AS Roma dan merebut posisinya nomor lima klasemen.
Namun Napoli harus waspada, pasalnya pemain andalan Milan, Zlatan Ibrahimovic, telah kembali dari cederanya.
Ibrahimovic sudah kembali sejak pekan lalu saat melawan Juventus meski tak bermain 90 menit penuh.
Baca Juga: Lionel Messi Samai Rekor Xavi dan Thierry Henry Hanya dengan Satu Assistnya
Ante Rebic juga jadi alasan Napoli harus waspada.
Di beberapa laga terakhir, pemain asal Kroasia itu selalu mencetak gol.
Namun secara head to head, Milan belum pernah mengalahkan Napoli sejak 2015 di Liga italia.
Dari 10 pertemuan terakhir mereka, Napoli menang enam kali dan sisa empat laga berakhir imbang.
Berikut adalah perkiraan susunan pemain kedua tim:
Napoli 4-3-3
Ospina; Di Lorenzo, Maksimovic, Koulibaly, Mario Rui; Fabian Ruiz, Demme, Zielinski; Callejon, Mertens, Insigne
Cedera: Llorente
Baca Juga: VIDEO - Nyaris Ditumbangkan Atalanta, Juventus Selamat Berkat Penalti Cristiano Ronaldo
AC Milan 4-2-3-1
G Donnarumma; Conti, Kjaer, Romagnoli, Theo Hernandez; Kessie, Bennacer; Saelemaekers, Calhanoglu, Rebic; Ibrahimovic
Cedera: Castillejo, Duarte, Musacchio
Laga antara Napoli dan AC Milan kick-off pukul 02.45 WIB dan disiarkan secara langsung di Vidio.com.
Anda dapat menyaksikan laga ini secara streaming melalui link di bawah ini:
LINK STREAMING NAPOLI VS AC MILAN
Link live streaming dapat disaksikan dengan berlangganan Vidio.com.
DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. SuperBall.id tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran