Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford, memuji penampilan timnya yang luar biasa ketika menghadapi RB Leipzig di laga kedua babak penyisihan grup Liga Champions.
Bermain di kandang sendiri, Stadion Old Trafford, Manchester United menang dengan skor telak 5-0.
Rashford yang memulai dari bangku cadangan mampu mencetak hattick dalam pertandingan tersebut.
Dua gol Manchester United lainnya masing-masing dicetak oleh Mason Greenwood dan Anthony Martial.
Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Konfirmasi Satu Pemain Manchester United Positif Covid-19
Sebelum masuk ke lapangan dan mencetak hattrick, Rashford mengungkapkan bahwa pelatih Ole Gunnar Solskjaer memberikan instruksi yang sangat tepat.
Solskjaer meminta timnya tampil dengan tempo yang lebih tinggi untuk bisa mendapatkan peluang mencetak gol tambahan.
"Manajer memberi tahu kami ketika kami masuk untuk mencoba dan meningkatkan tempo," kata Rashford kepada BT Sport.
"Itu bagi kami berarti bermain maju. Pasti ada ruang di sana."
"Kami memiliki Bruno Fernandes dan Paul Pogba yang dapat menguasai bola."
"Anthony Martial berlari ke depan, kami tampak berbahaya sepanjang pertandingan dan merasa bahwa kami bisa mencetak gol setiap kali kami maju."
"Itu adalah kinerja tim yang nyata."
"Orang-orang yang bermain sebagai starter dan pemain pengganti juga melakukannya dengan baik," tambah Rashford.