Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Performa buruk yang ditunjukkan oleh Chelsea membuat nasib sang pelatih, Frank Lampard, sedang berada di ujung tanduk.
Sky Sports mengabarkan Lampard saat ini tengah pasrah dengan masa depannya di Chelsea.
Pelatih yang dulu sempat melatih Derby County tersebut menegaskan bahwa ia tidak punya kontrol atas kebijakan Chelsea mengenai nasibnya.
"Hal yang bisa saya kontrol adalah tetap berlanjut dan bekerja keras," ujar Lampard sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sky Sports.
Tekanan kepada pelatih berusia 42 tahun itu semakin besar setelah Chelsea tumbang 0-2 dari Leicester City di pekan ke-19 Liga Inggris, Rabu (20/1/2021) dini hari WIB.
Baca Juga: Resmi! Cristiano Ronaldo Jadi Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa
Meski demikian, Lampard tetap bersikeras bahwa Chelsea saat ini sedang mengalami transisi dan masih meraba-raba dalam meracik komposisi terbaiknya.
Pada bursa transfer musim panas lalu, Lampard menggelontorkan dana sekitar 200 juta poundsterling untuk mendatangkan pemain baru.
Deretan pemain baru tersebut antara lain Kai Havertz, Hakim Ziyech, Ben Chilwell, Edouard Mendy, dan Timo Werner.
Selain itu, Lampard juga mengangkut Thiago Silva dan Malang Sarr dengan status bebas transfer.
Meski telah jor-joran, berbagai perekrutan tersebut seakan tidak membuahkan apa-apa apabila melihat performa Chelsea musim ini.
Baca Juga: Ceria Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri Saat Duka Pemain Liga 1
Kekalahan dari Leicester kemarin merupakan kekalahan yang keenam bagi Chelsea di Liga Inggris musim ini.
Kekalahan itu juga memperpanjang tren buruk mereka yang hanya mampu meraih satu kemenangan dalam lima pertandingan terakhir.
Chelsea saat ini menghuni peringkat ke-8 klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 29 poin meski sebelumnya sempat bersaing di empat besar.
Buruknya performa Chelsea seakan membuat Lampard tinggal menunggu datangnya surat pemecatan.
Mengingat pemilik Chelsea, Roman Abramovich, memiliki rekam jejak cukup kerap memecat pelatih.
Sejak berstatus sebagai pemilik Chelsea, Abramovich terhitung telah merekrut 12 pelatih dan banyak di antaranya harus dipecat akibat performa yang kurang memuaskan.
Baca Juga: Real Madrid Ditendang 10 Pemain Tim Divisi Tiga dari Copa del Rey
Massimiliano Allegri dan Thomas Tuchel dikabarkan tertarik mengisi kursi panas kepelatihan Chelsea seandainya Lampard dipecat.
Kedua pelatih tersebut tengah menganggur meski musim lalu keduanya berhasil membawa timnya menjuarai liga domestik.
Musim lalu, Allegri berhasil membawa Juventus menjuarai Liga Italia, sedangkan Tuchel berhasil membawa Paris Saint-Germain (PSG) menjuarai Liga Prancis.
Baca Juga: Mauricio Pochettino Isyaratkan Ketertarikannya Mendatangkan Messi