Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Ferdinand Ungkap Sir Alex Ferguson Sempat Sangat Inginkan Karim Benzema

By Muhammad Respati Harun - Kamis, 6 Mei 2021 | 15:34 WIB
Selebrasi Karim Benzema usai mencetak gol penyama kedudukan Real Madrid dalam laga kontra Chelsea di semifinal Liga Champions (TWITTER.COM/REALMADRIDEN)

Selain di laga tersebut, Benzema sebenarnya juga tampil memukau di sepanjang musim tersebut.

Benzema mampu mencetak 31 gol dalam 56 penampilan bersama Lyon di semua kompetisi pada musim tersebut.

Baca Juga: Kedatangan Mourinho di Roma Akan Permulus Liverpool Rekrut Gelandang Anyar

Pemain asal Prancis itu juga berkontribusi dalam keberhasilan Lyon meraih gelar Liga Prancis dan Piala Prancis pada musim itu.

Akan tetapi, keinginan Ferguson untuk bisa mendatangkan Benzema pada bursa transfer musim panas 2008 gagal terwujud.

Benzema memutuskan untuk tetap berada di Lyon pada musim berikutnya.

Ia pun akhirnya berlabuh ke Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2009 dengan harga 41 juta euro termasuk bonus.

Baca Juga: Final Liga Champions Sajikan Laga All English, Thomas Tuchel Percaya Diri

Oleh karena gagal merekrut Benzema, Manchester United akhirnya hanya mendatangkan Michael Owen pada bursa transfer musim panas 2009.

Owen didatangkan dari Newcastle United dengan status bebas transfer kala itu.