Kiprah Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Telah Usai, Penuhi Target dan Lebih Ciamik dari 2016

By Muhammad Respati Harun - Selasa, 3 Agustus 2021 | 16:40 WIB
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu menggigit medali emas seusai menang atas pasangan China dalam final bulu tangkis ganda putri Olimpiade Tokyo 2020. (TVRI)

SUPERBALL.ID - Tim Indonesia menutup kiprahnya di Olimpiade Tokyo 2020 pada Senin (2/8/2021) dengan pencapaian berarti.

Pada Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia mengirimkan 28 atlet dari 8 cabang olahraga (cabor).

Delapan cabor yang dimainkan oleh kontingen Indonesia adalah panahan, atletik, bulu tangkis, dayung, menembak, selancar, renang, dan angkat besi.

Dari delapan cabor tersebut, angkat besi dan bulu tangkis merupakan cabor yang membuat Indonesia berhasil mengeruk medali.

Di cabor angkat besi, Indonesia mengirimkan lima lifter yang berlomba di nomornya masing-masing.

Baca Juga: Rekap Perjalanan 401 Menit Greysia/Apriyani Menuju Emas, Cuma Kalah 2 Gim dan Cetak 288 Poin

Lima lifter itu adalah Eko Yuli Irawan (61 kg putra), Deni (67 kg putra), Rahmat Erwin Abdullah (73 kg putra), Windy Cantika Aisah (49 kg putri), dan Nurul Akmal (87 kg putri).

Dari lima nama tersebut, Eko Yuli Irawan, Rahmat Erwin Abdullah, dan Windy Cantika Aisah berhasil memboyong medali ke Tanah Air.

Eko Yuli Irawan yang merupakan salah satu atlet angkat besi senior berhasil meraih medali perak di nomor 61 kg putra.