Kim Pan-gon Tebar Pesona dan Komentari Pelatih Timnas Indonesia

By M Hadi Fathoni - Jumat, 18 Februari 2022 | 20:04 WIB
Kim Pan-gon mengacungkan jempol usai tampil dalam konferensi pers resmi pertamanya sebagai pelatih Timnas Malaysia, Kamis (17/2/2022), di Wisma FAM, Selangor, Malaysia. (FAM.ORG.MY)

"Saya tahu banyak tentang pelatih-pelatih ini dan penampilan mereka di level Asia Tenggara." Ungkap Kim Pan-gon.

"Saya menghormati mereka, tetapi saya adalah saya," Tambah Kim Pan-gon.

Ia tidak mau terlalu ambil pusing tentang kedua rekan sebangsanya yang sudah terlebih dahulu mencicipi kompetisi Asia Tenggara.

Pan-gon mengaku akan membangun sejarah sepak bolanya tersendiri selama menjadi pelatih Malaysia.

"Saya akan membangun sejarah saya sendiri di sini, saya akan memberikan segalanya untuk Malaysia."

Dengan ucapan itu, ia berencana akan merusak dominasi yang dimiliki oleh Tae-yong dan juga Hang-seo.

Keduanya juga mampu membuat kualitas permainan timnya meningkat drastis sejak mereka berdua datang ke Indonesia dan Vietnam.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Telanjur Mundur, Aturan Baru Ditetapkan di Piala AFF U-23 2022 Akibat Badai Covid-19

Shin Tae-yong mampu membawa Timnas Indonesia menjadi finalis dalam ajang AFF 2020 dengan skuad muda yang dibawanya.

Sementara Park Hang-seo mampu membawa Vietnam melangkah lebih jauh di ajang kualifikasi Piala Dunia.

Untuk mendukung rencananya itu, Kim Pan-gon membawa amunisi tersendiri yang terlihat pada pemilihan staf kepelatihan.

Dalam staf kepelatihannya tersebut ada nama seperti Pau Marti Vicente yang merupakan eks asisten pelatih Barcelona.

Lalu ada pelatih kiper Cho Junho, Pelatih kebugaran Dr. Gokhan Kandemir, dan ada analis permainan yaitu Lim Jae-cun.

Beberapa nama di atas adalah orang pilihan Kim Pan-gon sendiri untuk mendukung kinerjanya sebagai pelatih Timnas Malaysia.

Dengan begitu publik Malaysia sangat menantikan perubahan apa yang akan dibuat oleh Kim Pan-gon di dunia sepak bola Malaysia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)