Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bhayangkara FC Rahasiakan Strategi, Tak Ingin Diintip PSS Sleman?

By Wibbiassiddi - Minggu, 6 Maret 2022 | 16:40 WIB
Dua pemain Bhayangkara FC pada sesi latihan (INSTRAGRAM/bhayangkarafc)

SUPERBALL.ID - Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, mengatakan tidak akan membicarakan strategi bermainnya, kecuali kepada para pemainnya.

Bhayangkara FC akan menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-29 Liga 1, ini merupakan pertandingan penting bagi mereka agar tetap berada di jalur juara.

Tim berjuluk The Guardian ini berada di peringkat empat dengan torehan 55 poin, mereka tertinggal 5 poin dari pemuncak klasemen Liga 1, Bali United.

Menghadapi PSS Sleman, Paul melakukan persiapan dengan maksimal agar mendapatkan poin penuh.

Baca Juga: Penggemar Man United Dibuat Khawatir Jelang Derbi Manchester

"Jadi latihan berjalan cukup baik, kita melakukan persiapan semaksimal mungkin," ujar Paul pada jumpa pers, Minggu (6/3/2022).

Agar bisa mendapatkan hasil maksimal, pelatih Paul Munster merahasiakan strategi apa yang akan digunakan untuk mengalahkan PSS Sleman.

"Gimana cara kita bermain menghadapi PSS Sleman itu hanya akan kami share kepada pemain," ujar Paul.

Menghadapi PSS Sleman, kiper Bhayangkara FC Awan Setho mengaku tidak akan pernah meremehkan lawannya.