Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barito Putera Incar Tiga Poin, Coach RD Tak Gentar Lawan Persib

By Wibbiassiddi - Rabu, 30 Maret 2022 | 20:49 WIB
Pemain Barito Putera melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Persita pada laga pekan ke-33 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Kamis (24/3/2022). (INSTAGRAM.COM/@LIGA1MATCH)

SUPERBALL.ID - Pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan, mengharapkan pemainnya waspada terhadap Persib Bandung, dan berharap bisa tampil maksimal untuk mendapatkan tiga poin.

Menghadapi Persib Bandung bukanlah perkara mudah, terlebih mereka sudah tidak memiliki beban bermain.

Rahmad Darmawan mengatakan beban berat justru berada di Barito Putera, karena mereka sedang berjuang untuk lepas dari zona degradasi.

Baca Juga: Laga Terakhir Persija Kehilangan Pemain Inti, Simic Belum Diturunkan

"Menghadapi tim yang nothing to lose ini bukan sebuah perkara mudah karena justru beban ada di kami," ujar juru taktik yang akrab disapa coach RD, saat jumpa pers sebelum pertandingan, Rabu (30/3/2022).

Untuk itulah pelatih berusia 55 tahun itu mengharapkan para pemain Barito Putera tidak gentar dan bisa menikmati pertandingan.

"Mereka (pemain Barito Putera) harus ada sikap yang bisa menikmati pertandingan sehingga bisa mengimbangi kekuatan Persib," ujarnya.

Baca Juga: Ronaldinho Mau Dikontrak RANS, Ini Video 13 Teknik Mematikan yang Dia Miliki

Coach RD juga menyampaikan kepada seluruh pemain Barito Putera untuk waspada terhadap permainan Persib Bandung.

Untuk bisa menang atas Persib memang sangat sulit, terlebih Maung Bandung memiliki materi pemain yang cukup bagus.

"Saya sampaikan menghadapi tim seperti Persib dengan secara materi mereka memang pemain-pemain bagus kemudian ditambah secara taktikal sebagai sebuah tim mereka pemain bagus."

Baca Juga: Arema FC Gerak Cepat, Berburu Pemain Berlabel Timnas, Siapakah Dia?

Salah satu pemain Barito Putera, Ambrizal Umanailo, berharap doa dari suporter bisa memberikan dampak positif pada tim.

"Kita semua siap dan sangat berharap doa suporter dan tentunya masyarakat sehingga perjuangan besok bisa mendapatkan hasil maksimal," ujar Ambrizal.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini merasa pertandingan melawan Persib harus bisa dimenangi.

Dia tidak gentar kepada para pemain Persib yang berlabel bintang, jika semua bekerja keras Ambrizal yakin timnya bisa menang.

Baca Juga: Ucapan Perpisahan Ciro Alves ke Persikabo, Musim Depan Main di Mana?

"Semua bagus jadi bagi saya tidak ada yang spesial selama saya dan rekan-rekan saya berjuang untuk mendapatkan kemenangan insya allah semua pasti bisa," ujarnya.

Pertandingan pekan ke-34 melawan Persib adalah laga penting bagi Barito Putera.

Mereka perlu menang untuk bisa mengamankan satu tempat di Liga 1 musim depan.

Baca Juga: Teco Tak Terima Tudingan Bali United Juara karena Jadi 'Tuan Rumah'

Karena itulah coach RD mengaku sudah mempersiapkan tim agar bisa memperoleh tiga poin atas Persib Bandung.

"Saya rasa saya sangat fokus di pertandingan besok," ujar Rahmad Darmawan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Baca Juga: Enam Pesepak Bola Terbaik di Liga 1 2021/2022, Tak Ada Pemain Lokal

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P