Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Klok Sakit Hati Debut Pertamanya Bersama Timnas U-23 Indonesia Dinodai Vietnam

By M Hadi Fathoni - Rabu, 18 Mei 2022 | 09:25 WIB
Dua pemain timnas U-23 Indonesia, Marc Klok dan Egy Maulana Vikri, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho. (PSSI)

"Saya merasa senang dan nyaman di sini, orang Vietnam ramah dan berpikiran terbuka," ucap Klok, dilansir SuperBall.id melalui Zing News.

Namun debut resminya tersebut sedikit ternodai kala Timnas U-23 Indonesia mengalami kekalahan dari Vietnam dengan skor 0-3.

Kekalahan yang cukup telak itu praktis membuat Klok merasa sakit hati.

Namun setelah kekalahan menyakitkan dari Vietnam itu, Klok mengatakan bahwa Timnas U-23 Indonesia harus fokus ke target utama.

Baca Juga: Pelatih Thailand Sebut Timnas U-23 Indonesia Terkuat di SEA Games 2021, Saatnya Dapatkan Emas?

Sebagai informasi, pada ajang SEA Games 2021 ini PSSI menargetkan Timnas U-23 Indonesia membawa pulang medali emas.

Oleh sebab itu Klok meminta rekan satu timnya untuk bekerja lebih keras lagi demi membawa pulang medali emas.

"Sayangnya, saat kami kalah 0-3 melawan Vietnam U23, itu sedikit menyakiti saya dan rekan satu tim saya."

"Namun kami harus yakin menang untuk memastikan tujuan awal terwujud."

"Kami harus terus bekerja keras dan menjaga keyakinan untuk mendapatkan hasil yang baik," tegas Klok.