Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kini Klok dan para pemain Timnas U-23 Indonesia sedang mempersiapkan diri menjelang laga semifinal SEA Games 2021.
Timnas U-23 Indonesia yang berstatus runner up grup A, berkesempatan melawan Thailand di babak semifinal.
Pertandingan semifinal antara Timnas U-23 Indonesia melawan Thailand ini akan berlangsung pada, Kamis (19/5/2022).
Laga sengit ini pun akan dilangsungkan di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam.
Baca Juga: SEA Games 2021 - Timnas U-23 Indonesia Jumpa Thailand di Semifinal, Shin Tae-yong Merasa Rugi
Timnas U-23 Indonesia yang sebelumnya bermain di Phu Tho, kini harus berpindah ke Nam Dinh untuk menjalani laga semifinal ini.
Sementara Thien Truong sudah cukup akrab bagi Thailand, pasalnya mereka menghabiskan penyisihan grup di Stadion tersebut.