Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) memberikan pesan belasungkawa kepada korban tragedi Stadion Kanjuruhan, Malang.
Sepak bola Indonesia kembali berduka ketika kompetisi Liga 1 2022-2023 memasuki pekan kesebelas.
Di pekan kesebelas ini, para penggemar sepak bola Indonesia sebenarnya disajikan dua partai sarat akan gengsi.
Kedua pertandingan tersebut adalah Arema FC melawan Persebaya Surabaya dan Persib Bandung versus Persija Jakarta.
Akan tetapi, laga antara Persib Bandung dan Persija Jakarta terpaksa ditunda.
Hal tersebut merupakan buntut dari tragedi yang terjadi setelah laga Arema FC melawan Persebaya Surabaya berakhir.
Sebagai informasi, terjadi kericuhan di Stadion Kanjuruhan, Malang, seusai laga panas yang berlangsung pada Sabtu (1/10/2022) malam WIB.
Kericuhan itu juga meninggalkan duka bagi dunia sepak bola.
Sebab, kericuhan tersebut memakan korban jiwa dengan jumlah yang sangat banyak.
Hingga kini, tercatat ada sekitar 182 korban yang harus merenggang nyawanya akibat terperangkap dalam situasi ricuh ini.