Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andai Terpilih Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir Akan Contoh Jepang untuk Benahi Sepak Bola Indonesia

By M Hadi Fathoni - Minggu, 22 Januari 2023 | 11:36 WIB
Menteri BUMN (Badan Usaha Milik Negara), Erick Thohir, saat mendaftar sebagai calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, 15 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Ia pun menyarankan Indonesia harus memiliki cetak biru terkait pembangunan sepak bola.

Sama halnya seperti Jepang yang sudah melakukannya lebih dahulu sejak tahun 1991 silam.

Cetak biru itu nantinya akan menjadi pedoman bagi pemain, klub, dan suporter untuk berbenah.

Dari cetak biru tersebut, ia berharap nantinya akan ada kultur sepak bola yang baik di Tanah Air.

Baca Juga: Alasan La Nyalla Pede Maju Jadi Ketum PSSI Meski Lawan Erick Thohir yang Didukung Banyak Artis

Dari mulai ego pemain di dalam dan luar lapangan hingga kedewasaan para suporter.

"Di sana (Jepang) main sepak bola tidak individualistis, tapi maju mundur seperti ombak."

"Di sana, pemain bahkan memastikan loker bersih, penontonnya juga demikian. Ini kultur," jelas eks Presiden Inter Milan tersebut.

Selain itu, Erick juga menyinggung soal makna sepak bola sesungguhnya.

Ia menjelaskan bahwa sepak bola seharusnya jadi alat pemersatu bangsa bukan malah memecah.