Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ungguli Barcelona, Klub Thailand Catat Rekor Unbeaten Terpanjang di Dunia Musim Ini

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 21 Februari 2023 | 16:49 WIB
Klub Thailand, Buriram United, menjadi tim dengan rekor tak terkalahkan terpanjang di dunia musim ini. (SPORTS442.COM)

SUPERBALL.ID - Klub asal Thailand, Buriram United, menjadi tim dengan rekor tidak terkalahkan terpanjang di dunia pada musim ini.

Sejauh musim ini, Buriram United tampil sangat impresif di Liga Thailand dalam 20 pertandingan yang telah mereka lakoni.

Klub berjuluk Thunder Castle itu tercatat belum terkalahkan dengan meraih 16 kemenangan dan 4 hasil imbang.

Alhasil, skuad besutan Masatada Ishii itu memuncaki klasemen sementara Liga Thailand 2022-2023.

Baca Juga: Bertekad Susul Thailand dan Singapura, 18 Wasit Liga Vietnam Ikuti Pelatihan VAR dari FIFA

Mengoleksi 52 poin, Buriram United unggul sembilan poin atas rival terdekat mereka Bangkok United.

Catatan tersebut sekaligus membuat Buriram United memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka di semua kompetisi.

Buriram United kini telah mencatatkan rekor tidak terkalahkan dalam 25 pertandingan di lintas kompetisi.

Tepatnya, Buriram United mencatatkan 21 kemenangan dan 4 hasil imbang.

Pencapaian ini tidak hanya membantu Buriram United mendominasi Liga Thailand, tetapi juga membuat rekor mengesankan.

Pasalnya, Buriram United merupakan klub dengan rekor tak terkalahkan terpanjang di dunia sejauh musim ini.

Terakhir kali Theerathon Bunmathan dkk menelan kekalahan adalah pada Agustus 2022 lalu.

Saat itu, mereka kalah dari BG Pathum United di ajang Thai Super Cup.

Adapun tim dengan rekor tak terkalahkan terpanjang kedua di dunia menjadi milik klub Skotlandia, Celtic.

Celtic sejauh ini mampu mempertahankan rekor 23 pertandingan tak terkalahkan dengan rincian menang 22 kali dan seri 1 kali.

Baca Juga: Pemain Muslim Lokal Jadi Top Scorer Liga Thailand, Indonesia Harusnya Berkaca

Di urutan ketiga dan keempat ada FC Porto (Portugal) dengan 20 pertandingan dan Galatasaray (Turki) dengan 17 pertandingan.

Sementara itu, Barcelona hanya menempati peringkat ke-5 dengan 16 pertandingan tak terkalahkan secara beruntun.

Dengan 10 pertandingan tersisa, Buriram United bertujuan untuk tidak terkalahkan sepanjang musim.

Di laga selanjutnya, Buriram United akan menghadapi Bangkok United di Thai League Cup pada 22 Februari.

Saat ini, skuad Buriram United dihuni oleh banyak bintang Timnas Thailand yang tampil di Piala AFF 2022.

Di antaranya adalah Pansa Hemviboon, Sasalak Haiprakhon, dan Theerathon Bunmathan.

Selain itu, ada pula top skor sementara Liga Thailand Supachai Chaided, serta wonderkid Suphanat Mueanta.

Belum lagi mereka baru saja berhasil merekrut pemain keturunan Belgia yang memperkuat Timnas Malaysia, Dion Cools.

Buriram United juga merupakan tim tersukses di Liga Thailand dengan delapan gelar juara dalam 15 musim.

Mereka pertama kali menjadi juara pada tahun 2008, kemudian pada tahun 2011, 2013, 2014, 2015, 2017, 2018, dan 2021-2022.

Baca Juga: Malaysia Terbaru, 4 Liga di Asia Tenggara Bakal Gunakan VAR Tahun Ini

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P