Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Resmi Jadi Pemain Persija Jakarta, Bek Timnas Indonesia Langsung Ingin Bawa Macan Kemayoran Juara Liga 1 2023-2024

By M Hadi Fathoni - Senin, 17 April 2023 | 21:50 WIB
Persija Jakarta mengikat Rizky Ridho dengan durasi kontrak selama tiga tahun ke depan. (PERSIJA JAKARTA)

Ridho berharap Persija bisa menjuarai Liga 1 musim depan dan memiliki prestasi di kompetisi Asia.

"Semoga di Persija dapat menampilkan yang terbaik dan membantu tim. Semoga bisa juara Liga 1 dan berprestasi di Asia."

"Saya harus bermain dengan sepenuh hati dan harus selalu menampilkan kemampuan terbaik. Persija adalah tim besar, maka wajar targetnya pun besar,” kata Ridho.

Baca Juga: Gairah Transfer Persija, Thomas Doll Singgung Agenda Penting Manajemen

Tak sampai di situ, ia juga memberikan beberapa pujian lainnya untuk tim Ibu Kota tersebut.

Menurutnya, di musim ini Persija memiliki penampilan yang sangat bagus.

Seperti diketahui, Persija menjadi salah satu tim yang jarang kebobolan di musim ini.

Dari 34 laga yang mereka mainkan, Macan Kemayoran hanya kebobolan sebanyak 27 kali.

Selain itu, mereka juga berhasil finish di posisi kedua klasemen akhir Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 66 poin.

Hal itu tak lepas dari peran sang pelatih asal Jerman, yakni Thomas Doll.

Sosok Doll yang begitu berwibawa membuat Ridho merasa kagum.

Baca Juga: Persib dan Persija Tutup Liga 1 dengan Hasil bagai Bumi dan Langit

Oleh sebab itu dirinya mengaku ingin dilatih secara langsung oleh Doll di Persija pada musim depan.

“Tahun ini mereka bermain sangat bagus. Pertahanan yang paling kuat juga karena jarang kebobolan. Dari pelatih pun sangat baik sehingga saya ingin dilatih di Persija,” pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P