Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harus Menang, Troussier Minta Pemain Vietnam Main Kasar Lawan Malaysia

By Eko Isdiyanto - Senin, 8 Mei 2023 | 17:14 WIB
Philippe Troussier sesumbar Timnas U-22 Vietnam masih lebih dari seluruh pesaingnya di SEA Games 2023. (SOHA.VN/NHU DAT)

Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Siap Geser Posisi Anak Kesayangan Luis Milla di Persib Bandung Musim Depan

"Mereka adalah tim yang kuat. Melalui 2 laga pertama, Vietnam U22 terbilang lancar."

"Pemain Malaysia tinggi, penuh kekuatan. Itulah titik kuat mereka."

"Seluruh tim perlu meningkatkan semangat dan bermain dengan keras, bermain dekat dengan lawan," imbuhnya.

Jika Vietnam mampu memetik kemenangan atas Malaysia, maka raihan poin kedua tim ini akan kembali sama, hanya selisih gol yang membedakan.

Baca Juga: Lebih Jemawa dari Timor Leste, Pelatih Kamboja Hilang Akal Rendahkan Indonesia

Namun jika Malaysia yang menang, maka Vietnam akan berbagi poin dengan tim berjuluk Harimau Malaya itu dengan sisa satu pertandingan terakhir.

Malaysia lebih diuntungkan karena bertemu Singapura, sementara Vietnam harus berhadapan dengan Thailand.

Karena itu, poin dan hasil pertandingan hari ini sangat menentukan posisi kedua tim di klasemen sementara Grup B SEA Games 2023.

Runner-up Grup B SEA Games 2023 nantinya bakal berjumpa Timnas U-22 Indonesia di babak semifinal.