Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pundit Malaysia Sebut Laga Timnas Indonesia Vs Argentina Bakal Jadi Momen Bersejarah

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 27 Mei 2023 | 16:01 WIB
Timnas Indonesia bakal menghadapi Timnas Argentina dalam laga uji coba FIFA Matchday pada 19 Juni. (TWITTER.COM/PSSI)

SUPERBALL.ID - Timnas Argentina dipastikan akan melakoni pertandingan uji coba FIFA Matchday melawan Timnas Indonesia.

Pertandingan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023).

Kedatangan juara Piala Dunia 2022 itu ke Tanah Air untuk melawan Timnas Indonesia ternyata turut mendapat sorotan dua pundit Malaysia.

Mereka adalah Faiz Gurun dan Keesh Sundaresan, yang memandu podcast Bola Itu Life di TV olahraga Malaysia, Astro Arena.

Baca Juga: Lewat Perempat Final Piala FA, Jordi Amat Siap Pikat Hati Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Kontra Palestina dan Argentina

Dalam podcast tersebut, Keesh lebih dulu menjelaskan pandangannya soal duel Indonesia versus Argentina.

Ia mengatakan bahwa laga tersebut akan menjadi momen bersejarah yang akan selalu dikenang oleh pemain maupun suporter Indonesia.

"Argentina akan bermain di Indonesia pada Juni," kata Keesh dalam podcast Bola Itu Life di kanal YouTube Astro Arena.

“Ini merupakan pengalaman yang luar biasa bagi para pecinta sepak bola Indonesia."

"Saya tahu ini hanya laga uji coba, mungkin Argentina tidak akan bermain dengan semangat yang sama seperti ketika mereka melawan Prancis di final Piala Dunia."

"Namun jika Anda pendukung Argentina, pengalaman menyaksikan timnas Anda menghadapi juara dunia adalah sesuatu yang luar biasa."

"Sampai sekarang, para pemain Malaysia yang mendapat kesempatan bermain melawan Brasil sebelum Piala Dunia 2002 menganggapnya sebagai kenangan termanis dalam karier mereka."

"Saya juga berharap pertandingan ini akan menjadi titik balik dalam cara pandang orang terhadap Indonesia."

“Saya pikir ini adalah kesempatan yang sempurna karena ketika Anda datang ke Indonesia, Anda akan terkesan dengan budaya sepak bola Indonesia.”

“Saya berharap para pemain Argentina, yang datang dari lingkungan luar biasa di Buenos Aires, pulang dengan kenangan tak terlupakan di Jakarta," tambahnya.

Baca Juga: FIFA Matchday - PSSI: Tak Ada Jaminan Lionel Messi Akan Main Lawan Timnas Indonesia

Sementara itu, Faiz Gurun lebih menyoroti peran Ketua Umum PSSI Erick Thohir di balik kedatangan La Albicelsete ke Indonesia.

Menurutnya, hal ini bisa terjadi karena kemampuan Erick Thohir dalam melakukan negosiasi.

“Ini adalah memori yang akan dikenang dari generasi ke generasi,” kata Faiz.

“Ini konsekuensi jika Anda memiliki ketua federasi yang benar-benar paham seluk-beluk pemasaran sepak bola."

"Erick Thohir sebagai ketua baru PSSI yang menggantikan Iwan Bule (Mochammad Iriawan) tiga bulan lalu, dia baru jadi ketua dan sudah ada musibah."

"Bencana itu adalah kegagalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023."

"Bayangkan Anda baru saja memulai pekerjaan, tapi Anda sudah menghadapi bencana besar dan Anda akan dikritik karena kesalahan yang tidak Anda lakukan."

“Hal hebat tentang Erick Thohir adalah dia terus mengubah dirinya dari hanya seorang pemimpin federasi menjadi seorang salesman juga."

"Jika Anda adalah ketua federasi yang tidak dapat bertindak sebagai manajer pemasaran untuk federasi Anda, Anda tidak akan mendapatkan hal seperti ini."

"Untuk itu saya ingin memuji PSSI meskipun bencana melepaskan Piala Dunia U-20 2023 masih membekas," tambahnya.

Baca Juga: Gelandang Persib Bandung Anggap Laga Melawan Argentina Jadi Ajang Pembuktian Kekuatan Timnas Indonesia Kepada Dunia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P