Hasil Piala Dunia U-20 2023 - Tendang Israel, Pemain Uruguay Sujud Syukur

By Eko Isdiyanto - Jumat, 9 Juni 2023 | 09:18 WIB
Selebrasi Anderson Duarte, pencetak gol semata wayang Uruguay di semifinal Piala Dunia U-20 2023. (twitter.com/fifaworldcup_es)

Baca Juga: Pep Guardiola dan Dua Anak Didiknya Beda Pendapat soal Arti Penting Gelar Liga Champions

Selebrasi sujud syukur pun sangat identik dengan pemain Muslim, karena itu apa yang dilakukan Duarte saat timnya mengalahkan Israel cukup menarik perhatian.

Tak hanya Duarte, Andres Ferrari yang masuk sebagai pemain pengganti juga terlihat melakukan selebrasi sujud syukur.

Hal itu ditunjukannya tepat setelah peluit akhir pertandingan dibunyikan oleh sang pengadil lapangan.

Sementara laga final Piala Dunia u-20 2023 digelar pada 11 Juni 2023 di Stadion Unico Diego Armando Maradona, La Plata.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Media Vietnam Soroti Dua Pemain Naturalisasi Timnas U-23 Indonesia

Dimulai dari perebutan tempat ketiga antara Korea Selatan melawan Israel, selang beberapa jam barulah partai final Uruguay melawan Italia.