Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Indra Sjafri mengungkapkan bahwa ada peranan besar klub-klub Liga 1 di balik keberhasilan Timnas U-23 Indonesia menaklukkan Kirgistan.
Skuad berjuluk Garuda Muda itu melangkah dengan sangat baik di ajang Asian Games 2022.
Timnas U-24 Indonesia baru saja memainkan laga perdana mereka di fase Grup F cabang olahraga sepak bola pria Asian Games 2022.
Rizky Ridho berhadapan dengan Kirgistan pada laga perdana Grup F tersebut.
Laga tersebut berlangsung di Stadion Zhejiang Normal University, China, pada Selasa (19/9/2023) malam WIB.
Tim besutan Indra Sjafri itu secara mengejutkan berhasil menggebuk Kirgistan yang notabene dianggap lebih kuat dibanding Timnas U-24 Indonesia.
Garuda Muda berhasil menjinakkan tim asal Asia Tengah tersebut dengan skor 2-0.
Kedua gol milik timnas U-24 diciptakan oleh Ramai Rumakiek (58') dan Hugo Samir (90+2').
Baca Juga: Reaksi Media Vietnam Lihat Timnas U-24 Indonesia Kalahkan Peringkat 97 FIFA
Kemenangan itu mengantarkan tim besutan Indra Sjafri merajai klasemen sementara Grup F dengan raihan 3 poin.
Mereka unggul dari segi poin disiplin dari Korea Utara yang mengkoleksi 3 poin juga.