Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Asian Games 2022 - Kantongi Tabiat Lawan, Timnas U-24 Indonesia Waspadai Satu Hal Ini Jelang Tantang Korea Utara

By M Hadi Fathoni - Minggu, 24 September 2023 | 09:07 WIB
Starting XI Timnas U-24 Indonesia menghadapi Kirgistan dalam laga perdana grup F Asian Games 2022, di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, China pada Selasa (19/9/2023). (NAIF AL' AS/NOC INDONESIA)

SUPERBALL.ID - Kiper Timnas U-24 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, membeberkan peta kekuatan calon lawan timnya di laga terakhir Grup F Asian Games 2022, yakni Korea Utara.

Sore nanti, tim berjuluk Garuda Muda itu akan menjalani laga penentuan.

Tim besutan Indra Sjafri itu akan menjalani laga terakhir Grup F Asian Games 2022 melawan Korea Utara.

Bentrokan kontra Korea Utara itu akan berlangsung di Stadion Zhejiang Normal University, Jinhua, pada Minggu (24/9/2023) pukul 15.00 WIB.

Pasukan Chollima jelas lebih diunggulkan jelang laga sengit tersebut.

Hal itu dikarenakan Korut saat ini berstatus sebagai pemuncak klasemen sementara Grup F dengan raihan 6 poin.

Sin Yong-nam dan anak asuhnya juga sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar.

Tim asal Asia Timur tersebut juga berhasil memenangi laga kedua mereka di Grup F kontra Kirgistan.

Baca Juga: Jelang Laga Penentuan Lawan Arab Saudi, Gelandang Vietnam: Jangan Banyak Omong!

Korut memenangi laga tersebut dengan skor tipis 1-0.

Sementara itu, Timnas U-24 Indonesia setidaknya harus memenangi laga kali ini untuk melenggang ke 16 besar dengan aman.

Sebab mereka baru saja dikalahkan oleh Taiwan di pertandingan kedua lalu.

Secara mengejutkan, Garuda Muda dipermalukan Taiwan dengan skor 0-1.

Meski begitu, hasil imbang kontra Korea Utara sejatinya juga bisa membawa Egy Maulana Vikri dkk ke babak selanjutnya melalui skema peringkat ketiga terbaik.

Akan tetapi, mereka mesti bersaing dan menunggu hasil dari empat tim lainnya.

Jelang pertandingan tersebut, salah satu penggawa Garuda Muda mengaku sudah mengantongi peta kekuatan pasukan Chollima.

Baca Juga: Asian Games 2022 - Hasil Imbang Duel Qatar Vs Palestina Rugikan Timnas U-24 Indonesia

Ernando Ari Sutaryadi menjelaskan ia paham betul bagaimana tabiat para pemain Korut saat bermain bola.

Menurutnya, tim asal Asia Timur itu selalu bermain ngotot untuk memenangi laga.

Hal itu sudah diketahui Ernando karena ia sempat bertemu dengan Korut saat berseragam Timnas U-16 Indonesia beberapa tahun silam.

"Korea Utara pasti kerja habis-habisan dan selalu ngotot mainnya," ucap Ernando sebelum laga kontra Korea Utara.

"Karena saya pernah bertemu di Qualifiers (U-16) di AFC."

"Jadi sudah ada pengalaman lah saat bertemu mereka," jelasnya.

Oleh sebab itu, ia meminta rekan-rekannya untuk selalu fokus pada pertandingan.

Baca Juga: Asian Games 2022 - Vietnam Dapat Kabar Buruk Jelang Laga Penentuan Lawan Arab Saudi

Ia tak ingin barisan pertahanan yang digawangi oleh Rizky Ridho lengah sedikitpun.

Sebab hal itu bisa berbuah fatal untuk Timnas U-24 Indonesia di laga sore nanti.

"Jadi, kita harus fokus dan tidak boleh lengah."

"Karena mereka itu kuat dan selalu mengejar terus itu bola nya," pungkasnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P