Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FIFA Matchday - Simulasi Piala Asia 2023, Duel China Vs Vietnam Bakal Didukung VAR

By Dwi Aryo Prihadi - Selasa, 10 Oktober 2023 | 09:02 WIB
Suasana pertandingan China versus Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. (DANVIET.VN)

SUPERBALL.ID - Pertandingan antara China versus Vietnam dalam rangkaian agenda FIFA Matchday dipastikan akan menggunakan Video Assistant Referee (VAR).

Dilansir SuperBall.id dari Danviet.vn, informasi terkait hal tersebut diumumkan oleh Asosiasi Sepak Bola China (CFA).

Keputusan untuk menggunakan VAR diambil pada rapat teknis pra-pertandingan yang digelar Senin (9/10/2023).

Penggunaan VAR di laga China versus Vietnam sekaligus menjadi simulasi Piala Asia 2023 Qatar.

Baca Juga: Timnas Vietnam Tiba-tiba Dapat Masalah Jelang FIFA Matchday, Philippe Troussier Terpaksa Ambil Tindakan

Sebagai informasi, baik China maupun Vietnam sama-sama akan berpartisipasi di turnamen tersebut.

Berdasarkan hasil undian, China tergabung di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Tajikistan, Lebanon.

Sementara Vietnam berada di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Timnas Indonesia.

Nantinya, turnamen tertua di Asia itu akan menggunakan teknologi VAR di semua pertandingan.

Ini akan menjadi kali pertama VAR bakal digunakan di semua pertandingan di Piala Asia.