Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru 7 Bulan Tangani Timnas U-20 Thailand, Pelatih Asal Jepang Resmi Dipecat

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 21 Oktober 2023 | 14:38 WIB
Pelatih asal Jepang, Toshiya Miura, dicepat dari jabatannya sebagai juru taktik Timnas U-20 Thailand. (BACGIANGTV.VN)

SUPERBALL.ID - Pelatih asal Jepang, Toshiya Miura, resmi dipecat sebagai juru taktik Timnas U-20 Thailand hanya tujuh bulan setelah ditunjuk.

Adapun pemutusan kontrak Toshiya Miura diumumkan oleh Buriram United Football Academy.

Melalui laman resminya, Buriram United Football Academy mengucapkan terima kasih kepada sang pelatih.

“Terima kasih Toshiya Miura selama ini kita bekerja sama. Semoga beruntung," tulis Buriram United Football Academy.

Baca Juga: Hadapi Tim Raksasa Nomor 1 Asia, Thailand Tiba-tiba Lakukan Sesuatu yang Langka

Maret lalu, Toshiya Miura mengambil alih kursi pelatih Timnas U-20 Thailand menggantikan Salvador Garcia.

Sebelumnya, Salvador Garcia gagal mewujudkan tujuannya meraih tiket putaran final Piala Asia U-20.

Toshiya Miura ditunjuk oleh Asosiasi Sepak Bola Thailand (FAT) yang bekerja sama dengan Buriram United Football Academy.

Mereka bertujuan untuk membawa sepak bola Thailand kembali dominan di Asia Tenggara dan mencapai 10 besar Asia.

Miura bertugas memilih 20 pemain terbaik Thailand di kelompok U-17 untuk pelatihan khusus dalam waktu tiga tahun.

Kelompok pemain ini akan menjadi inti dari skuad Thailand untuk merebut tiket ke Piala Dunia U-20 2025.

Namun, proyek pelatihan sepak bola pemuda Thailand tidak berjalan semulus yang diharapkan.

Alhasil, Buriram United dan FAT mencapai kesepakatan untuk mengakhiri kontrak mantan pelatih Vietnam itu lebih awal.

Miura bahkan belum pernah memimpin Timnas U-20 Thailand untuk mengikuti pertandingan resmi apa pun.

Baca Juga: Thailand Tantang Calon Lawan Terkuat Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023, Mano Polking Siapkan 50 Pemain

Miura dinilai memiliki keahlian yang baik dengan lisensi kepelatihan level S JFA (setara dengan lisensi Pro AFC).

Ia pernah memimpin banyak klub Jepang seperti Mito Hollyhock, Consadole Sapporo, Vegalta Sendai, Vissel Kobe.

Ia pernah membawa Consadole Sapporo menjuarai J-League 2 pada musim 2007-2008.

Pelatih berusia 60 tahun itu juga pernah melatih tim senior dan U-23 Vietnam pada 2014-2016.

Ia dianggap sebagai sosok yang meletakkan dasar untuk membantu para pemain Vietnam meningkatkan kebugaran fisiknya.

Bersama tim senior, Miura membantu Vietnam mencapai babak semifinal Piala AFF 2014.

Adapun bersama tim U-23, ia membawa Vietnam meraih medali perunggu di SEA Games ke-26 dan lolos ke Piala Asia U-23 2016.

Akhir Januari 2016, Miura dipecat oleh setelah kalah 0-3 dari Thailand di kandang sendiri pada Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Setelah itu, ia sempat memimpin Ho Chi Minh City pada 2018 sebelum kembali ke Jepang untuk menukangi FC Gifu pada 2022.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P