Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Pecahkan Rekor Sendiri yang Bertahan Selama Hampir Dua Dekade di Liga Inggris

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 18 Februari 2024 | 17:02 WIB
Gabriel Magalhaes merayakan golnya untuk Arsenal ke gawang West Ham United pada duel Liga Inggris di London Stadium (11/2/2024). (ADRIAN DENNIS/AFP)

SUPERBALL.ID - Arsenal berhasil meraih kemenangan besar kala melawat ke markas Burnley dalam pertandingan pekan ke-25 Liga Inggris 2023/2024.

Bermain di Stadion Turf Moor, Sabtu (17/2/2024) malam WIB, tim asuhan Mikel Arteta itu menang 5-0.

Arsenal sudah membuka keunggulan ketika laga baru berjalan empat menit lewat gol sang kapten Martin Odegaard.

The Gunners menggandakan keunggulan empat menit jelang turun minum melalui gol Bukayo Saka lewat titik putih.

Baca Juga: Bukti Timnas Indonesia Jadi Tim Paling Menawan di ASEAN, Satu Lagi Pemain Liga Inggris Tertarik Bela Skuad Garuda

Saka mencetak gol keduanya untuk membuat Arsenal unggul 3-0 pada saat babak kedua baru berjalan dua menit.

Keunggulan tim tamu semakin bertambah ketika Leandro Trossard mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-66.

Arsenal memastikan kemenangan lima gol tanpa balas setelah Kai Havertz mencetak gol pada menit ke-78.

Kemenangan ini membawa Arsenal naik ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris.

Klub asal London Utara itu telah mengoleksi 55 poin dan terpaut dua angka dari Liverpool di puncak klasemen.