Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya Tiru Shin Tae-yong, Nova Arianto Juga Terapkan Ilmu Indra Sjafri di Timnas U-16 Indonesia

By M Hadi Fathoni - Selasa, 20 Februari 2024 | 09:10 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, sedang memberikan intruksi kepada para pemainnya saat berlatih di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Nova Arianto mengaku mengadopsi permainan dari dua pelatih ternama di Indonesia seperti Shin Tae-yong dan Indra Sjafri.

Seperti diketahui, Nova kini sudah naik pangkat dari jabatan sebelumnya.

Beberapa waktu lalu, ia berstatus sebagai asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.

Jabatan itu diembannya sudah sejak sang pelatih asal Korea Selatan tersebut tiba di Tanah Air pada 2020 lalu.

Namun, kini status legenda sepak bola Indonesia itu sudah naik.

Ia baru-baru ini didapuk oleh PSSI sebagai pelatih kepala Timnas U-16 Indonesia.

Posisi itu awalnya ditempati oleh salah satu pelatih ternama Indonesia lainnya, yakni Indra Sjafri.

Akan tetapi, PSSI ingin Indra fokus di Timnas U-20 Indonesia saja.

Kini, Nova juga sudah memulai tugasnya sebagai pelatih kepala Garuda Asia.

Baca Juga: Media Vietnam Lemas Lihat Psywar Shin Tae-yong ke Philippe Troussier

Timnas U-16 saat ini tengah menggelar pemusatan latihan (TC) di Jakarta.

TC kali ini tidak berlangsung lama, mulai dari 18-21 Februari 2024 mendatang saja.

Soal pengalamannya menjadi pelatih, Nova memgaku bahwa dirinya menerapkan gaya kepelatihan dua mantan bosnya seperti Shin dan Indra.

Salah satu yang mencolok adalah, ia meminta anak asuhnya untuk memakai kaos kaki yang berbeda.

Hal ini sering diterapkan oleh Shin agar dirinya mengetahui kaki terkuat dan terlemah para pemainnya.

Nyatanya, cara ini juga membantu Nova pada pekerjaan barunya.

“Iya pastinya karena saya cukup lama dengan coach Shin," ucap Nova, dikutip SuperBall.id dari Antara News.

"Jadi memang benar sekali dibedakan kaus kakinya, jadi saya bisa tahu kaki dominan mereka apa kaki kanan atau kaki kiri,” ujar Nova.

Selain itu, pria berusia 45 tahun itu juga mengaku membawa sejumlah filosofi Shin dan Indra.

Baca Juga: Prestasi Lebih Mewah dari Shin Tae-yong, Kontrak Petar Segrt Tak Diperpanjang Tajikistan

Pasalnya, ia mengaku bahwa sudah cukup lama berguru pada dua pelatih hebat tersebut.

Oleh karenanya, mau tak mau filosofi itu ia bawa ke skuad Garuda Asia kali ini.

Dengan kombinasi ilmu dari Shin dan Indra, Nova berharap timnya dapat bersaing di level internasional.

“Ya pastinya ada beberapa filosofi yang saya bawa juga ya, termasuk dari Pelatih Indra (Sjafri)."

"Karena saya sudah ikut Pelatih Indra dari 2019, akhirnya bersama Pelatih Shin, jadi dua progress itu yang saya masukkan di tim ini."

"Semoga apa yang diberikan Pelatih Shin dan Pelatih Indra bisa saya terapkan di sini,” tambahnya.

Baca Juga: Kabar Buruk Timnas Vietnam Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Timnas Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P